HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebuah rekaman viral, memperlihatkan aksi anarkis dari rombongan partisipan Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) asal Sulawesi di Asrama Haji Pontianak, Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada 24 November kemarin.
Dalam pantauan Holopis.com, pada akun media sosial Twitter @Pai_C1, Sabtu (25/11), terlihat segerombolan pemuda HMI asal Sulawesi memprotes sejumlah tempat penginapan yang menurutnya tidak memadai.
Diketahui, panitia kongres hanya bisa menyiapkan beberapa tenda besar yang beralas karpet di halaman Asrama Haji tersebut.
Sementara itu, kondisi tersebut diperburuk dengan adanya cuaca hujan, yang kemudian membuat karpet menjadi basah.
Lebih lanjut, video viral tersebut menjadi perbincangan oleh para warganet, sebagian besar berkomentar, bahwa mahasiswa yang rusuh tersebut tidak memiliki rasa syukur sama sekali.
“Mereka dari awal datang emang udah rusuh sih. Dikit dikit rusuh, banyak mau juga. Mau ngerokok tapi gamau bayar,” ujar akun @sspxcedwar.
“Dikasi makanan malah rusuh sampai makanannya keinjek injek. Dikasi tenda + kasur malah minta nginap di hotel. Ga ada bersyukurnya jadi org, pdhl bukan utusan resmi,” tambahnya.
“Ngapain bah anak2 setan nih bikin ricuh dikota orang, di kasi makan ricuh, di kasi tempat nginap dak terima ya booking hotel sendiri jak kalau mau enak, heran liat anak2 setan gini nih,” ujar akun @wiindylukita.
“Kalian orang dewasa loh, kek bocah rebutan layangan aja lu pada… Gak malu ta?,” ujar akun @ARCKun8.
Untuk video selengkapnya, klik di sini.