HOLOPIS.COM, MADIUN – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya untuk memberikan tempat luas kepada pemimpin muda di Koalisi Indonesia Maju.
Hal ini disampaikan Prabowo saat menghadiri acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo Subianto bersama Partai Demokrat di Hotel Aston Madiun, Jawa Timur, pada Senin (20/11).
“Kita melihat sekarang justru koalisi kita yang memberi tempat yang sangat luas untuk pemimpin-pemimpin muda,” sebut Prabowo pada acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo Subianto bersama Partai Demokrat seperti yang dikutip Holopis.com, Senin (20/11).
Prabowo mengatakan bahwa generasinya harus menjadi jembatan bagi generasi muda untuk mengambil alih estafet kepemimpinan.
“Inilah yang saya katakan bahwa kami generasi kami ini harus menjadi jembatan bagi generasi muda untuk liwat dan untuk ambil alih estafet mengambil alih kepimpinan,” imbuhnya.
Prabowo juga menyebut bahwa generasi pembebas, yaitu generasi angkatan 45, telah memberikan contoh kepemimpinan yang baik kepada generasi muda.
“Generasi pembebas angkatan pembebas the Generation of liberation mereka yang memimpin perjuangan kemerdekaan sampai Merdeka itu angkatan 45,” jelasnya.
JAKARTA - Influencer Ferry Koto menilai bahwa kemarahan PDIP kepada Joko Widodo saat ini berasal…
Menteri Hukum Supratman Andi Agtas menanggapi pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang meminta para koruptor untuk…
Mungkin banyak yang tak sadar bahwa setiap transaksi Quick Response Indonesian Standard (QRIS), ada biaya jasa layanan…
Partai Golkar menuding PDIP saat ini berusaha mencari panggung ke masyarakat usai lengser dari kekuasaan…
Sudah bukan rahasia umum bahwa ras terkuat di jalanan adalah emak-emak membawa motor.
Menteri Hukum Supratman Andi Agtas menjelaskan maksud pernyataan Presiden Prabowo Subianto untuk memaafkan koruptor jika…