Advertisement
Categories: Pilpres

Aktivis 98 Yakin BIN Sudah Tidak Netral di Pilpres 2024

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum DPP Persaudaraan 98, Wahab Talaohu mempertanyakan netralitas Badan Intelijen Negara (BIN) yang telah terbukti terlibat aktif untuk memenangkan Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024.

“Buktinya, BIN ini seperti alat politik PDI Perjuangan. Sudah sangat jelas setelah beredar Pakta Integritas pemenangan Ganjar antara Pj Bupati Sorong Yan Piet Mosso dan Kabinda Papua Barat,” kata Wahab dalam keterangannya, Minggu (19/11) seperti dikutip Holopis.com.

Wahab mensinyalir ada keterlibatan institusi BIN dalam operasi pemenangan pasangan Ganjar-Mahfud dengan mengendalikan pada PJ Gubernur, PJ Bupati atau PJ Walikota.

“Kabinda Sorong tidak mungkin berani bertindak atas nama personal. Ini sudah terstruktur, sistematis dan masif di mana BIN secara institusi digunakan sebagai alat politik,” tegasnya.

Bahkan menurut Wahab, BIN telah terkooptasi dengan partai politik sehingga harus ada rotasi kepemimpinan di BIN sehingga netralitas BIN dapat terjaga.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, bahwa beredar pakta integritas yang dibuat oleh Pj Bupati Sorong Yan Piet Mosso dan KABINDA Papua Barat Brigjen TNI TSP. Silaban. Di dalam dokumen pakta integritas tersebut tertuang kesepakatan bahwa Yan Piet siap memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden dengan suara 60 + 1 persen di Kabupaten Sorong.

Dokumen diduga pakta integritas yang dibuat Pj Bupati Sorong Yan Piet Mosso dan KABINDA Papua Barat Brigjen TNI TSP Silaban.
Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Oknum Polisi Polda Sulsel Diduga Bikin Video Esek-esek dengan Istri Orang

Video mesum sepasang sejoli beredar dan tengah jadi perbincangan di tengah-tengah masyarakat di Sulawesi Selatan.

9 menit ago

Forum Aktivis Islam Ancam Lakukan Sweeping Miras di Karawang

Ketua Forum Aktivis Islam (FAIS), Sunarto, mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang dan Aparat Penegak Hukum…

24 menit ago

Serunya Jessica Iskandar Dekorasi Pohon Natal Bersama El Barack

Jessica Iskandar tampak sangat bahagia saat merayakan natal bersama dengan keluarganya.

39 menit ago

Aparat Tembak Mati Personel Teroris Papua

Aparat gabungan TNI Polri kembali melakukan tindakan tegas terhadap para kelompok teroris Papua yang kerap…

54 menit ago

Terbukti Korupsi PT Timah, Harvey Suami Sandra Dewi Divonis 6,5 Tahun Bui dan Bayar Rp 210 M

Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menjatuhkan vonis enam…

1 jam ago

Cinta Laura Tampil Jawa Medok di Film Terbaru

JAKARTA - Aktris cantik Cinta Laura dikenal dengan logatnya dengan bahasa Inggris yang kental. Namun,…

1 jam ago