HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kram otot merupakan kondisi dimana otot mengalami kontraksi yang membuat seseorang sulit bergerak dan terasa nyeri. Kram otot bisa terjadi secara mendadak dan menghambat seseorang dalam melakukan aktivitasnya.
Kram otot bisa terjadi karena adanya penyempitan pembuluh darah yang mengalirkan darah ke kaki. Selain itu, karena kekurangan mineral, kalsium, magnesium, dan potasium menjadi penyebab munculnya kram otot dan lain – lain.
Berikut ini ada beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk mengatasi kram otot :
- Istirahat sejenak
Anda harus berhenti melakukan aktivitas dan istirahat sebentar ketika mengalami kram otot. Semakin anda banyak bergerak itu dapat membuat kram otot terasa semakin sakit. Setelah istirahat yang secukupnya, lakukan gerakan ringan secara perlahan untuk meredakan kram otot.
- Melakukan kompres panas dan dingin pada otot yang kram
Cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi rasa nyeri karena kram otot adalah mengompres bagian otot yang kram dengan air hangat dan juga bisa menggunakan es batu atau air dingin untuk memberi tekanan dingin pada bagian otot.
- Melakukan peregangan
Dengan melakukan peregangan dapat membuat otot kembali rileks meski sebelumnya mengalami kram otot. Anda harus melakukan peregangan saat kondisi otot yang kram itu dalam posisi lurus dan tidak tertekuk supaya tidak memberi dampak yang lebih buruk pada bagian otot lainnya.
- Melakukan pijatan pada otot yang kram
Memijat pada bagian otot yang mengalami kram dapat meredakan rasa nyeri yang muncul. Anda harus melakukan pijatan dengan lembut pada bagian otot – otot yang kram. Bahan yang diperlukan untuk memijat adalah dengan menggunakan obat balsem, minyak GPU, atau minyak kayu putih.