Minggu, 19 Januari 2025
Holopis.comNewsMiliterHUT Akademi Militer ke 66, AHY : Ialah Kawah Candradimuka

HUT Akademi Militer ke 66, AHY : Ialah Kawah Candradimuka

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono menilai, bahwa Akademi Militer merupakan tempat untuk membentuk seseorang menjadi kuat dan tangkas.

Dalam unggahan posternya di Instagram, AHY mengatakan, sesungguhnya Akademi Militer adalah tempat pembentukan bagi para pemuda untuk menjadi seorang patriot yang hebat dalam menjaga keutuhan NKRI.

“Akademi Militer adalah kawah Candradimuka, yang menempa tunas-tunas muda, putra-putri terbaik bangsa,” kata AHY dalam keterangannya, seperti dikutip Holopis.com, pada Minggu (12/11). 

“Menjadi patriot-patriot yang berintegritas, handal, kompeten dan berkomitmen kuat dalam menjaga kedaulatan serta keutuhan NKRI,” tambahnya.

Sementara itu, AHY juga menceritakan, pengalamannya saat menjadi Taruna Akademi Militer, yang menurutnya, dirinya bangga bisa dididik di tempat tersebut.

“Saya turut bangga pernah ditempa dan dibentuk oleh Akademi Militer. Di Lembah Tidar ini, saya dan para taruna lainnya bukan hanya dididik secara fisik, mental, dan akademik,” ujarnya.

Lebih lanjut, dirinya menjelaskan, bahwa ia juga mendapatkan banyak pembelajaran yang berharga selama menjadi Taruna Akademi Militer.

“Namun juga tempat dimana kami hidup dalam keberagaman Indonesia yang nyata, sekaligus mengajarkan bahwa pengabdian kepada bangsa dan negara, tidak mengenal batas waktu & wilayah penugasan,” jelasnya.

Dengan begitu, ia selalu memegang teguh nilai-nilai yang dirinya dapatkan selama masa pendidikan di Akademi Militer.

“Nilai-nilai itulah yang saya selalu pegang dan pedomani hingga hari ini dalam setiap pengabdian apapun,” ungkapnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral