yandex
Selasa, 7 Januari 2025

Pierluigi Collina dan Erick Thohir Berbatik Bareng Jelang Piala Dunia U-17 2023

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pierluigi Collina selaku Ketua Komisi Wasit FIFA, turut hadir di Indonesia untuk menatap Piala Dunia U-17 2023. Bekas pelatih yang dikenal ‘killer’ itu pun kemudian menggunakan baju batik dan berpose bersama Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.

Momen Collina berbatik hingga berpeci itu pun turut dibagikan oleh Erick Thohir di media sosial pribadinya.

Nampak pada unggahan Instagram Erick Thohir, Collina menggunakan jas rapih namun menggunakan peci, kemudian di slide kedua, Collina menggunakan batik.

“Siapa yang tidak tahu Pierluigi Collina? Wasit legendaris yang sekarang menjadi Ketua Komite Wasit FIFA ini terkenal killer dan sangat disegani pemain waktu memimpin pertandingan,” ungkap Erick, seperti dikutip Holopis.com dari unggahan Instagram @erickthohir, Jumat (10/11).

“Saya punya dua foto ikonik bersama Pierluigi: Satu pakai batik, satu pakai peci,” tambahnya.

Sebagai informasi tambahan, Collina sendiri merupakan orang yang bertanggung jawab dalam hal penugasan wasit di Piala Dunia U-17 2023 nanti.

Wasit-wasit terbaik yang ditugaskan Collina akan memimpin setiap pertandingan Piala Dunia U-17 2023 mulai 10 November sampai 2 Desember mendatang.

Sementara itu, pembukaan Piala Dunia U-17 2023 itu sendiri akan dibuka hari ini, Jumat (10/11) sebelum pertandingan perdana Timnas U-17 Indonesia kontra Ekuador.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral