Ngakak, Ada yang Jadi Sayu Petualangan Sherina 2 untuk Kostum Halloween


Oleh : Darin Brenda Iskarina

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Bagi sebagian orang yang merayakan hari Halloween, mereka akan menggunakan kemampuan kreatif untuk memilih dan membuat kostum unik dan menarik dalam merayakan hari tersebut.

Jika biasanya orang-orang suka mengenakan kostum sebuah karakter utama dari film atau serial tv, kali ini seorang penggemar film Petualangan Sherina 2 malah memilih kostum si orang utan Sayu dari film tersebut.

“Sayu dicariin ibunya,” kata pemilik akun Tiktok @alpenlieboo, dikutip Holopis.com (02/11).

Setelah itu terlihat seseorang yang mengenakan kostum sayu tersebut jongkok di atas kursi, dan berpegangan pada bahu pemakai kostum Sherina dan juga Sadam.

?_r=1&_t=8gzeNvAUVsY

Ia terlihat sangat maksimal memerankan peran menjadi si anak orang utan Sayu, sampai membuat netizen di kolom komentar tertawa.

“Dari sekian banyak peran yang dipilih Sayu,” kata @nurynprbw.

“Sayunya kena penyakit kuning apa gmn kak?” kata @ilnci07.

“Gak kepikiran cosplay Sayu,” kata @_summerspace.

Sobat Holopis mau juga tidak pakai kostum Sayu si orang utan?

Tampilan Utama