HOLOPIS.COM, JAKARTA – Satu lagi wakil Indonesia yang sukses lolos ke perempat final Hylo Open 2023 Super 300, yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari sektor ganda campuran.
Bertanding di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Kamis (2/11), Rehan/Lisa sukses mengandaskan perlawanan wakil Denmark, Mads Vestergaard/Christine Busch dengan straight game langsung, 21-17 dan 22-20.
Dengan demikian, Rehan/Lisa pun berhak mengantongi satu tiket perempat final Hylo Open 2023, dan dijadwalkan tanding melawan pemenang duel sesama wakil Inggris, yakni Gregory Mairs/Jenny Mairs melwan Callum Hemming/Estelle Van Leeuwen.
Sebagai informasi, Indonesia juga telah meloloskan satu wakil ke perempat final Hylo Open 2023, atas nama Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang juga dari ganda campuran.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan ditantang Tang Chun Man/Tse Ying Suet asal Hong Kong di perempat final Hylo Open 2023, Jumat (3/11) nanti.
Ada pun dua wakil Indonesia lainnya yang masih akan bertanding di babak 16 besar Hylo Open 2023. Keduanya sama-sama dari ganda putri, yaitu Febriana Dwi Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan melawan Kirsten De Wit/Kelly Van Buiten asal Belanda, sedangkan Febriayana Dwi Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi akan melawan Li Yi Jing/Luo Xu Min asal China.