HOLOPIS.COM, JAKARTA – Mantan Juara Kelas Berat UFC asal Brasil, Junior Dos Santos menilai, pertandingan antara Tyson Fury dengan Francis Ngannou harus diulang.
Dalam wawancaranya Santos mengatakan, bahwa dirinya heran dengan keputusan hakim yang tidak melihat lebih jauh melihat hasil yang didapat Ngannou.
“Seperti menjatuhkannya dan mengejarnya sepanjang waktu, pukulan paling efektif datang dari Francis,” kata Santos dalam pernyataanya, seperti dikutip Holopis.com, pada Senin (30/10).
Selain itu, dirinya juga menjelaskan, bahwasanya pergerakan dan pukulan dari Ngannou sangat akurat mengenai Tyson. Sehingga, menurutnya seharusnya Ngannou lah yang pantas memenangkan pertandingan itu.
“Dia menyambungkan pukulan yang paling efektif. Aku tidak tahu bagaimana mereka melihat kemenangan itu, kamu tahu, itu tidak masuk akal,” tuturnya.
Dengan begitu, seniman bela diri campuran Brasil tersebut berharap, agar dilakukannya pertandingan ulang antara Francis Ngannou dengan Tyson Fury.
“Segera saja, pertandingan ulang harus segera dilakukan, kita harus melihat pertandingan ulang ini,” ujarnya.
Diketahui, Ngannou berhasil memaksa Fury bertarung hingga 10 ronde dan sempat menjatuhkannya di ronde 3. Akan tetapi, Ngannou harus dinyatakan kalah. dengan kekalahan angka split decision 95-94, 93-96, 94.