HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil pemeriksaan kesehatan ketiga Bacapres dan Bacawapres untuk Pilpres 2024 akhirnya sudah diumumkan. Disampaikan oleh Kepala RSPAD Gotot Subroto, Letjen TNI dr. Albertus Budi Sulistya, pihaknya sudah melaksanakan mandat dari KPU untuk memeriksa apakah ketiga calon pantas secara kesehatan untuk menjalankan tugas nantinya.
“Kami RSPAD Gatot Subroto menjalankan mandat untuk menjadi pemeriksa kesehatan pasangan Capres dan Cawapres RI untuk Pemilihan Umum 2024,” kata Albertus dikutip Holopis.com di KPU RI, Jum’at (27/10).
Albertus mengatakan hasil pemeriksaan sudah diserahkan kepada KPU, dan nantinya akan menjadi bahan pertimbangan untuk pelaksanaan pemilu.
“Hari ini saya sudah menyerahkan kepada ketua KPU untuk menjadi bahan pertimbangan dan untuk pelaksanaan pemilu,” lanjutnya.
Secara garis besar, Kepala RSPAD Gotot Subroto mengatakan bahwa ketiga paslon dinyatakan mampu untuk menjalankan tugas mereka jika terpilih.
Tak hanya itu, ketiga pasangan juga terbukti bebas dari penyalahgunaan obat-obatan terlarang.
“Secara garis besar, masing-masing memiliki hasil pemeriksaan kesehatan yang tidak ada kendala terkait kesehatan, baik fisik maupun rohani dan juga tidak didapatkan penyalahgunaan narkoba pada semua pasangan,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mengumumkan hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden, yang sudah dilaksanakan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.
Komisioner KPU, Idham Kholik mengatakan nantinya hasil tes kesehatan tersebut tidak akan dijelaskan secara rinci. Hal tersebut, sesuai dengan yang tertuang dalam Pasal 40 Peraturan KPU Nomor 19 Tahun 2023 Ayat 3.