yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Spanyol Kasih Skotlandia Kekalahan Perdana di Kualifikasi Euro 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTASpanyol sukses mengalahkan Skotlandia dengan skor 2-0 tanpa balas. Hasil tersebut menandai kekalahan perdana McTominay dkk di Kualifikasi Euro 2024.

Pertandingan Spanyol vs Skotlandia digelar di Estadio de la Cartuja, Jumat (13/10) dini hari WIB, Tim Matador jelas menguasai jalannya laga sejak awal babak pertama.

Peluang-peluang Spanyol untuk bisa membukukan skor terus dilakukan, namun peluang-peluang yang ada gagal berbuah gol, sehingga baak pertama ditutup dengan skor kacamata.

Pada babak kedua juga sejatinya demikian, namun Skotlandia tampil sedikit lebih baik ketimbang di babak pertama, meski Spanyol tetap mendominasi penguasaan bola.

Ada gol di menit 61 yang diciptakan Skotlandia dari pemain andalan Manchester United, McTominay, namun harus dianulir melalui VAR.

Setelah itu, gol Spanyol pun lahir di menit 73 berkat Alvaro Morata. Torehan tersebut jadi pemicu motivasi tim Matador dalam merebut tiga poin.

Gol kedua kemudian lahir di menit 86 oleh Oihan Sancet. Alhasil, Spanyol sukses membawa pulang tiga poin sempurna di Kualifikasi Euro 2024 kali ini.

Hasil kemenangan tersebut menjadi penting, sebab setidaknya memangkas jarak dengan Skotlandia di papan klasemen Grup A.

Spanyol kini masih di posisi kedua, dengan 12 poin dalam empat kemenangan dan satu kekalahan. Sedangkan Skotlandia di peringkat pertama, dengan 15 poin dalam lima kemenangan dan satu kekalahan.

Selain itu, hasil kemenangan tersebut juga jadi modal berharga bagi Spanyol, dimana Morata dkk akan menghadapi lawan berat di partai selanjutnya, yakni melawan Norwegia, pada (16/10) mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral