HOLOPIS.COM, JAKARTA – Beredar sebuah video viral mengenai aksi perundungan yang diduga dilakukan oleh seorang gurunya kepada salah satu muridnya.
Dalam rekaman video yang dibagikan akun instagram @kabarnegri, kejadian di Kabupaten Takalar memperlihatkan seorang guru membully salah satu siswanya dikarenakan hanya seorang anak petani.
“Kamu itu anak petani bukan anak panglima,” ucap guru tersebut dalam video seperti dikutip Holopis.com, Senin (9/10).
Mendengar perkataan tersebut, sejumlah siswa lainnya langsung berekasi dan tidak terima atas pernyataan guru tersebut. Sang guru kemudian sempat panik ketika rekan-rekan siswa yang dihinanya langsung menghampirinya.
Beberapa siswa tersebut membalas ucapan guru, para siswa histeris dan keluar kelas dan kejadian ini diduga terjadi di SMAN 3 Takalar.
Video itu pun sampai saat ini menjadi viral dan menjadi perbincangan di media sosial akibat perkataannya yang dianggap melecehkan profesi petani.