Minggu, 29 Desember 2024

Denny Caknan Sempat Sembunyikan Hubungan dengan Bella Bonita Agar Tak Dihujat

HOLOPIS.COM, JAKARTADenny Caknan, suami dari Bella Bonita belakangan ini menjadi perbincangan hangat di media sosial. Netizen menduga Denny Caknan memperlakukan istrinya dengan buruk dan khawatir jika Bella tertekan dengan pernikahannya.

Mantan kekasih Happy Asmara itu pun menanggapi komen netizen yang tidak setuju dengan pernikahan mereka. Denny sudah dari lama meyakini bahwa keputusannya untuk menikah dengan wanita pilihannya pasti akan ada banyak orang yang menghujat.

“Itu sebenernya prediksinya udah lama, jadi nanti akan seperti ini nih. Jadi aku pas pacaran yang dulu kan udah putus nyambung, putus nyambung. Akhirnya udah memutuskan untuk pisah. Pasti kan aku yang duluan nih karena aku udah tua. Kalau aku nikah pasti akhirnya akan seperti ini,” kata Denny Caknan dalam podcast HAS Creative, dikutip Holopis.com, Senin (2/10).

Penyanyi Denny Caknan mengaku bahwa ia berhubungan dengan Bella Bonita sudah sejak lama dan selalu berusaha untuk menutupinya, supaya netizen tidak ada yang tahu. Namun, saat ia hanya mengunggah foto Bella, netizen langsung menyerbu kolom komentarnya.

“Makanya aku pacaran tuh aku pendem terus tuh, berapa bulan aku gak upload sama sekali. Ketika upload, aku maunya menikah dan ternyata aku belum upload mau nikah. Upload foto Bella doang komentar langsung 100 ribu di instagram. Sampe bingung aku ini salah dimana?,” kata Denny.

Denny berpikir bahwa netizen kecewa lantaran dirinya tidak menikah dengan mantan pacar, Happy Asmara. Maka dari itu, ia terpaksa merahasiakan kisah asmaranya dengan Bella Bonita dan baru berani mengunggah momen keduanya pada saat hari pernikahannya.

“Daripada sebelum nikah nanti ada kayak gini. Makanya setelah nikah ijab baru kayak gini. Jadi cobaannya setelah nikah,” kata penyanyi asal ngawi itu.

“Tapi pengalamanku gini sih, ternyata setelah dihujat kan katanya udah gak nonton lagi deh nih, itu kan rame tuh. Ternyata di dunia media sosial, di tiktok sama yang di konseran tuh tetep banyak yang nonton,” lanjutnya.

Pencipta lagu los dol itu pun juga menjelaskan bahwa istrinya saat ini merasa sedih setelah menerima cibiran dari para netizen. Namun, Denny sudah menenangkan Bella untuk tetap percaya, jika suatu saat nanti banyak yang cinta kembali dengan mereka.

“Bella ya sedih pasti, sama bapak ibunya juga sedih. Tapi kalo aku mah udah kebal kayak gini. Dia tuh lagi sakit hati. Jadi kalo kita keluar karya lagi, bisa jadi cinta lagi seneng lagi. Aku tegesin gitu ke Bella dan orang tua,” ujar Denny.

“Tapi namanya juga manusia sakit kan. Mungkin kita manusia yang terlalu over menanggapinya atau memang keadaannya yang seperti ini. Sabar dulu. Nanti misalnya udah keluar karya, insyaallah mereka cinta lagi,” lanjutnya.

Sebagai informasi, Denny Caknan dan Bella Bonita melangsungkan pernikahan pada 7 Juli 2023 lalu di The Sun Hotel, Jawa Timur. Pernikahan diantara keduanya pada saat itu menyita perhatian publik setelah melihat Denny yang mengunggah foto momen pernikahannya, padahal ia belum lama pamer foto sang kekasih, Bella Bonita di instagram.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral