Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Timnas U-17 Indonesia Terapkan Beberapa Formasi Permainan di Laga Uji Coba Perdana

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas U-17 Indonesia dijadwalkan bakal melakoni laga uji coba perdana selama di Jerman. Pelatih skuad Garuda Muda, Bima Sakti menjelaskan bahwa anak asuhnya sudah disiapkan beberapa formasi yang akan digunakan apda laga tersebut.

Diketahui, laga uji coba perdana Timnas U-17 Indonesia akan menghadapi tim lokal TSV Meerbusch U-17, Rabu (27/9) malam waktu setempat.

Uji coba tersebut jadi salah satu rangkaian persiapan pemusatan latihan Timnas U-17 Indonesia selama di Jerman.

Sebelumnya, Bima Sakti menerangkan bahwa pemusatan latihan Timnas U-17 Indonesia berjalan baik, skuad Garuda Muda cepat beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

“Karena kita latihan di suhu 8-9 derajat celcius, tapi Alhamdulillah para pemain cepat beradaptasi,” ungkap Bima, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Selasa (26/9).

“Kita banyak latihan menyerang selama seminggu ini, untuk minggu depan kita akan mantapkan satu lawan satu dan bagaimana satu lawan satu butuh support dari pemain gelandang,” tambahnya.

Sementara perihal uji coba perdana kontra TSV Meerbusch U-17, Bima Sakti mengungkapkan bahwa akan ada beberapa formasi yang diterapkan pada permainan nantinya.

“Yang pasti kita akan memakai beberapa formasi (untuk ujicoba), yang formasi biasanya kita pakai, beberapa variasi lagi. Ini biar para pemain lebih mengerti lagi dengan dua formasi yang berbeda,” imbuhnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kartu Merah Bikin Permainan Barcelona Berantakan!

Barcelona harus bermain dengan 10 pemain ketika berhadapan dengan AS Monaco, laga pun berkesudahan 1-2 untuk kemenangan tim tuan rumah. Manajer Blaugrana Hansi Flick menilai bahwa insiden kartu merah yang diterima Eric Garcia membuat rencana permainan berubah total.

Persib Tampil Oke Lawan Port FC, Tapi Gak Bisa Memanfaatkan Peluang

Persib Bandung harus puas menerima kekalahan atas Port FC di laga perdana Grup F AFC Champions League Two musim 2024/2025, dengan skor 1-0 tanpa balas. Pelatih Bojan Hodak pun menilai sejatinya Pangeran Biru tampil baik, namun memang tidak bisa memanfaatkan sejumlah peluang yang ada.

PSM Makassar Gak Mau Sia-Siakan Peluang Lawan PSIS Semarang

PSM Makassar akan menjamu PSIS Semarang di hari pertama pekan ke-6 Liga 1 musim 2024/2025. Pelatih Bernardo Tavares pun menegaskan bahwa PSM Makassar mengusung misi kemenangan, ia pun ingin skuadnya tidak membuang-buang peluang pada pertandingan nanti.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru