HOLOPIS.COM, JAKARTA – Keputusan Ketua Dewan Pembina DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Jeffrie Geovanie menetapkan Kaesang Pangarep menjadi Ketua Umum DPP PSI yang baru tampaknya harus dihadapi dengan kritikan pedas dari banyak pihak.

Salah satu yang memberikan kritikan adalah Rumail Abbas, influencer sekaligus jaringan Gusdurian ini memberikan menyinggung tentang jenjang kaderisasi di partai berlambang bunga mawar itu.

“Sabtu bergabung, Senin sudah jadi Ketua Umum. Apa itu kaderisasi?,” tulis Rumail di akun @Stakof yang dikutip Holopis.com, Senin (25/9).

Selain itu, mantan pegiat antikorupsi Emerson Yuntho juga ikut berseloroh di akun Twitternya. Ia menilai bahwa penetapan Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum tersebut bentuk gagalnya kaderisasi di PSI.

“Fix. Kaderisasi di @psi_id gagal. orang baru masuk jadi anggota langsung jadi Ketum. Tanpa pengalaman organisasi. Menyalip kader yang merintis dari awal,” tulis @emerson_yuntho.

Sementara itu, ada juga tokoh yang membuat pengangkatan Kaesang ini sebagai leluconnya. Ia adalah Nadisyah Hosen, tokoh NU yang sekarang menjadi akademisi di Monash University itu menyindir dua jubir PSI yang justru disalip anak baru.

“Mas @kokokdirgantoro sama @Uki23 kok dilewati begitu saja sih. Gak sopan ini ????,” tukasnya.

Mendapati respons negatif semacam itu, jubir DPP PSI Dedek Prayudi alias Uki memberikan komentarnya. Ia menegaskan bahwa sistem kaderisasi di PSI sudah berjalan dengan baik. Bukti sistem kaderisasi adalah rotasi jabatan yang terbilang cukup cepat.

“Begini, kaderisasi kami jalan kok. Pergantian struktur dan ketua umum secara berkala di PSI adalah bukti kaderisasi kami berjalan,” kata Uki.

Bagi Uki, sistem sebuah partai politik akan dinilai gagal melakukan kaderisasi jika tidak ada jabatan yang dirolling.

“Kalau kaderisasi mandeg, tentu ketua umum kami yang itu-itu aja selama puluhan tahun,” tukasnya.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, bahwa Kaesang Pangarep resmi bergabung dengan PSI pada hari Sabtu, 23 September 2023. Karena privilege yang melekat di diri Kaesang, sampai-sampai Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha dan Sekretaris Dewan Pembina DPP PSI Raja Juli Antoni yang mengantarkan langsung Kartu Tanda Anggota (KTA) Kaesang dari Jakarta ke Solo.

Kemudian, pada hari Senin (25/9), keluar Surat Keputusan (SK) yang ditandatangani oleh Ketua Dewan Pembina DPP PSI Jeffrie Geovanie dan Raja Juli Antoni yang menyebut bahwa Kaesang Pangarep diangkat sebagai Ketua Umum DPP PSI.

Hingga akhirnya, suami Erina Sofia Gudono ini pun resmi menggantikan Giring Ganesha Djumaryo sebagai Ketua Umum DPP PSI. Kemudian Giring pun diangkat menjadi anggota Dewan Pembina DPP PSI.