Selasa, 24 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Bikin Penasaran, Akan Ada Perubahan Karakter di Film Petualangan Sherina 2

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sherina Munaf mengungkapkan bahwa ada sedikit perubahan karakter Sherina di film Petualangan Sherina 2. Ia mengatakan, untuk saat ini hanya bisa menceritakan pengembangan karakter Sherina dan Sadam melalui cuplikan trailer film yang sudah disebarkan di media sosial.

“Kalau peran Sherina yang bisa aku ceritain baru bisa dari trailernya. Jadi, kalau aku ceritain dari trailernya itu kita masih bisa merasakan Sherina yang waktu masih kecil gitu. Karena, bagaimanapun setiap orang, mau tumbuh 20 tahun atau 30 tahun itu tetap ada gerak – geriknya, sifat berambisi, dan efektif,” kata Sherina Munaf dikutip dari kanal Youtube @kincir-cinemaclub, dikutip Holopis.com, Sabtu (23/9).

Penyanyi sekaligus penulis lagu itu mengatakan, Sherina telah menjadi seorang jurnalis televisi yang bekerja di lapangan dan memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar. Namun, jika dibandingkan Petualangan Sherina pertama, masih ada persamaan karakter dengan diri Sherina.

“Karakter Sherina di film yang sekarang ini masih sama seperti dulu, dia harus membuat keputusan yang cepat sama seperti dulu, dimana kalau di lapangan situasinya itu selalu berubah – ubah. Ia harus membuat keputusan yang cepat,” kata Sherina.

“Karena kalau kita mengingat Sherina yang dimasa kecil itu dia itu kan berani bersuara. Hal ini nyambung banget buat dijadiin jurnalis. Lalu, ada momen ketika dia melihat bully di sekolah, enggak diam saja, tapi dia omongin dan membuat keputusan yang cepat untuk membela teman-temannya,” lanjutnya.

Selain itu, Sherina juga menjelaskan karakter yang ,dimainkan sahabatnya Derby Romero sebagai Sadam. Ia mengatakan, Sadam dulunya merupakan anak yang jahil dan suka membully orang lain.

“Kalau mengingat film Petualangan Sherina yang pertama, Sadam dulu kan ceritanya dia jahil dan suka bully orang bersama dua temannya. Tapi akhirnya si Sadam bersahabat dengan sosok Sherina yang jagoan dan suka membela orang yang lemah,” kata Sherina.

Lebih lanjut, Sherina mengungkapkan ada hal menarik dalam film Petualangan Sherina 2 yakni, perubahan karakter Sadam yang sebelumnya, dimasa kecil adalah pelaku bullying dan suka menindas orang yang lemah akan berubah menjadi orang yang bertanggung jawab dan suka menolong orang.

Sebagai informasi, film Petualangan Sherina 2 yang diperankan Derby Romero dan Sherina Munaf dalam waktu dekat ini akan tayang di bioskop-bioskop kesayangan pada tanggal 28 September mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral