Aktris FTV Kartika Waode Diperiksa soal Kasus Hasbi Hasan

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Seorang aktris cantik bernama Wa Ode Kartika Sari alias Kartika Waode diperiksa oleh tim penyidik dari KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi).

Pemeriksaan ini dilakukan terkait sebagai saksi dalam kasus dugaan suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung (MA) yang menyeret sekretaris non aktif MA, Hasbi Hasan.

- Advertisement -

“Tim penyidik menjadwalkan pemanggilan dan pemeriksaan saksi-saksi,” kata Ali Fikri di kantornya seperti dikutip Holopis.com, Jumat (22/9).

Aktris FTV kelahiran Kabupaten Muna, 28 September 1989 ini diperiksa karena merupakan dari pegawai PT Athena Haya Production, sebuah perusahaan production house (PH) milik Hasbi Hasan. KPK sedang mendalami tentang PH tersebut, termasuk juga tentang apakah ada duit haram masuk ke dalam pengelolaan perusahaan itu atau tidak.

- Advertisement -

Selain Kartika Waode, KPK juga memanggil sejumlah saksi lainnya, mereka adalah ;

1. Pegawai PT Athena Jaya Production, Nina Bauatas,
2. Advokat, Dedi Suwarsono,
3. Karyawan swasta, Fajar Kurniawan,
4. Dokter, Rustam Efendy, dan
5. Wiraswasta, Agusrin Maryono.

Sekadar diketahui Sobat Holopis, nama PT Athena Jaua Production muncul dalam konferensi pers penahanan Hasbi Hasan oleh tim penyidik KPK dua bulan lalu, yakni pada hari Rabu (12/8).

Hasbi Hasan
Sekretaris Mahkamah Agung (MA) Hasbi Hasan. [foto : Istimewa]

Dalam konferensi persnya itu, Ketua KPK Firli Bahuri berjanji akan mengusut tuntas aset PH milik Hasbi Hasan tersebut.

“Nanti biar Pak Asep selaku Direktur Penyidikan yang akan mendalami bagaimana tentang aset-aset milik HH yang dikelola oleh orang lain, termasuk juga rumah produksi,” kata Firli.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis