yandex
Senin, 6 Januari 2025

Hasil Timnas Indonesia U-24 vs Taiwan : Skuad Garuda Keok 0-1

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pertandingan Timnas Indonesia U-24 vs Taiwan di laga kedua Grup F Asian Games 2023 telah tuntas, skuad Garuda pun kalah 0-1.

Pertandingan Timnas Indonesia U-24 vs Taiwan berlangsung di Zhejiang Normal University East, Kamis (21/9) sore WIB.

Dalam pertandingannya, Timnas Indonesia U-24 sejatinya menguasai jalannya pertandingan, bahkan Taiwan cenderunf bermain bertahan.

Usaha terus dilakukan Indonesia untuk membukukan gol, namun rapatnya barisan pertahanan Taiwan membuat skuad Garuda kesulitan.

Meski begitu, Indonesia juga dibuat kerepotan dengan serangan balik yang dibangun Taiwan. Kedudukan skor berakhir imbang 0-0 di babak pertama.

Pada babak kedua, Indonesia nampaknya lengah. Tiga menit setelah jeda, skuad Garuda pun harus kebobolan oleh Taiwan melalui pemainnya bernama Chun Wen Yan.

Alhasil, Timnas Indonesia U-24 pun harus mengubur impiannya duduk di puncak klasemen Grup F.

Meski begitu, kesempatan Indonesia lolos ke babak 16 besar masih terbuka, dengan syarat duduk sebagai runner-up maupun peringkat 3 terbaik.

Untuk laga selanjutnya, Timnas Indonesia U-24 akan berhadapan dengan Korea Utara, Minggu (24/9) mendatang, skuad Garuda pun wajib memeluk kemenangan untuk bisa melaju ke babak 16 besar.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral