HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas U-23 Indonesia sukses mengandaskan perlawanan Turkmenistan, dengan skor 2-0 tanpa balas di laga pamungkas Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Pertandungan Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9). Dua gol skuad Garuda dicetak di babak pertama dan di babak kedua.
Dua gol kemenangan Timnas U-23 Indonesia tersebut dicetak oleh Ivar Jenner pada menit ke-41, dan gol kedua dicetak oleh Pratama Arhan di penghujung laga.
Berkat hasil tersebut, Timnas U-23 Indonesia duduk manis di posisi puncak Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 dengan torehan 6 poin, dalam dua kemenangan.
Dengan begitu, Timnas U-23 Indonesia pun lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar dengan status juara Grup K.
Pencapaian itu pun jadi sejarah baru untuk Indonesia, dimana Timnas U-23 Indonesia untuk pertama kalinya berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-23.