BerandaNewsPolhukamDari Rumah Politikus PKB, KPK Kantongi Bukti Transfer Uang ke Sejumlah Pihak

Dari Rumah Politikus PKB, KPK Kantongi Bukti Transfer Uang ke Sejumlah Pihak

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mengantongi bebeberapa dokumen berupa catatan transaksi transfer sejumlah uang ke beberapa pihak. Diduga hal itu berkaitan dengan perbuatan rasuah mantan Dirjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kemnaker Reyna Usman.

Dokumen itu ditemukan dan kemudian diamankan setelah tim penyidik KPK menggeledah rumah Reyna Usman di wilayah Kabupaten Badung, Bali, Kamis (7/9) kemarin. Penggeledahan itu terkait proses penyidikan kasus korupsi proyek sistem proteksi TKI di Kementerian Ketenagakerjaan tahun 2012.

“Dari penggeledahan tersebut, ditemukan dan diamankan bukti antara lain bebeberapa dokumen berupa catatan transaksi transfer sejumlah uang ke beberapa pihak,” ungkap Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri dalam keterangnnya melalui pesan singkat, seperti dikutip Holopis.com, Jumat (8/9).

Sayangnya, Ali saat ini belum mau membongkar lebih detail soal transaksi tersebut. Pun termasuk pihak-pihak yang diduga menerima.

Penerbit Iklan Google Adsense

Yang jelas, kata Ali, analisis beserta penyitaan segera dilakukan. Selain itu, kata Ali, temuan tersebut segera didalami lebih lanjut oleh tim penyidik KPK.

“Segera didalami lebih lanjut oleh Tim Penyidik. Nantinya kembali dikonfirmasi pada para pihak yang dipanggil sebagai saksi,” tegas Ali.

Berdasarkan informasi, Reyna Usman merupakan satu dari tiga pihak yang telah ditetapkan sebagai tersangka kasus ini. Sementara dua pihak lainnya yakni, Sekretaris Badan Perencanaan dan Pengembangan (Barenbang) Kemenaker, I Nyoman Darmanta dan Direktur PT Adi Inti Mandiri, Kurnia.

PT Adi Inti Mandiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa konsultan teknologi informasi (IT). Reyna Usman sempat menjabat Dirjen Pembinaan dan Penempatan Tenaga Kerja saat Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Reyna merintis karier di Kemenaker sejak 1986 hingga purnatugas di tahun 2021.

Selain di Kemnaker, Reyna Usman merupakan anak buah Cak Imin di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Reyna yang sempat menjabat Wakil Ketua DPW PKB Bali dikabarkan mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI dapil Gorontalo.

Proyek pengadaan sistem pengawasan dan pengelolaan data proteksi TKI berada di bawah Dirjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dengan harga paket pada tahun 2012 senilai Rp 20 miliar.

KPK menduga korupsi ini bermoduskan penggelembungan harga atau mark up. Dugaan korupsi itu merugikan keuangan negara miliaran rupiah.

Tim penyidik KPK sebelumnya juga telah menggeledah rumah Reyna Usman di Jalan Merdeka/Jalan Taki Niode IPILO Gorontalo pada Selasa (30/8). Sejumlah saksi juga telah diperiksa tim penyidik KPK. Salah satunya, Cak Imin yang sempat menjabat Menakertrans periode 2009-2014 di Kabinet Indonesia Bersatu II pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Yudi Purnomo Desak KPK Penuhi Tantangan Megawati

Eks penyidik KPK Yudi Purnomo ikut menanggapi tantangan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk bertemu AKBP Rossa.

PB SEMMI Apresiasi Polri Berhasil Bongkar Laboratorium Narkoba di Malang

Donny mengatakan bahwa masyarakat Indonesia akan selalu mendukung langkah Polri dalam melakukan penegakkan hukum terutama terhadap kejahatan peredaran dan penyalahgunaan narkoba karena sudah sangat meresahkan di Indonesia.

Mahfud MD Harap Rektor Transparan soal Pemberhentian Dekan FK Unair

Pakar Hukum Tata Negara, Prof Mahfud MD memberikan respons atas diberhentikannya Dekan Fakultas Kedokteran Unair Prof. Budi Santoso oleh Rektor Unair Rektor Unair Prof. Nasih.

Pemerintah Beri Perhatian Khusus soal Kasus Kekerasan di Pesantren

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menyayangkan dan mengutuk keras terjadinya kasus kekerasan di lingkup pondok pesantren hingga menyebabkan hilangnya nyawa santriwati di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Kementerian PPPA Bakal Ajak Ngobrol Organisasi Perempuan soal UU KIA

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga menyambut baik disahkannya Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2024 Tentang Kesejahteraan Ibu dan Anak (KIA) Fase Seribu Hari Pertama Kehidupan.

Hasyim Ashari Dipecat Karena Kasus Asusila, Kaesang : Itu yang Terbaik

Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep) ikut menanggapi perihal putusan DKPP terhadap Ketua KPU Hasyim Ashari.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS