Advertisement
Categories: Olahraga

Hasil Liga Inggris Tadi Malam : Arsenal dan Liverpool Full Senyum, MU Merana

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hari terakhir pekan ke-4 Liga Inggris baru tuntas seluruhnya. Ada Arsenal yang sukses lumat MU, hingga Liverpool yang berhasil libas habis Aston Villa.

Hari terakhir pekan ke-4 Liga Inggris, Sabtu (3/9) dibuka oleh dua pertandingan, yakni Crystal Palace vs Wolves dan Liverpool vs Aston Villa.

Crystal Palace mampu menang atas Wolves 3-2, kemudian disusul kemenangan Liverpool yang sukses mengandaskan perlawanan Aston Villa dengan skor meyakinkan 3-0 tanpa balas.

Setelah dua laga tersebut, kemudian masuk ke laga super big match antara Arsenal menghadapi Manchester United.

Duel Arsenal vs MU berlangsung di Stadion Emirates, laga berlangsung panas sejak awal pertandingan baru dimulai.

Arsenal kebobolan lebih dulu oleh MU berkat Marcus Rashford, namun semenit setelah pesta gol The Red Devils, The Gunners mampu menyamakan kedudukan skor.

Dua gol kemenangan Arsenal itu pun lahir di penghujung babak kedua, dimana manusia 100 juta Poundsterling alias Declan Rice mampu menjadi pahlawan sebelum akhirnya disusul gol Gabriel Jesus.

Dengan begitu, tiga pertandingan tersebut menandai jedanya kompetisi Liga Inggris, mengingat pekan depan akan berlangsung Kualifikasi Euro 2024.

Hasil Liga Inggris

Sabtu (3/9)

  • Pukul 20.00 WIB : Crystal Palace 3 vs 2 Wolves
  • Pukul 20.00 WIB : Liverpool 3 vs 0 Aston Villa
  • Pukul 21.30 WIB : Arsenal 3 vs 1 Manchester United.
Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

Jennifer Coppen Curhat Beratnya Jadi Ibu Saat Hati Hancur

Masyarakat Indonesia baru saja merayakan Hari Ibu. Hari di mana seluruh masyarakat Indonesia merayakan dan…

24 menit ago

RESEP : Lontong Medan, Sarapan Meriah Kenyang Seharian

Bagi siapa pun yang pernah mencicipi lontong Medan, pasti langsung ketagihan dan kepikiran terus.

39 menit ago

IHSG Dibuka Ngegas di Awal Pekan, Berpeluang Rebound?

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melesat pada perdagangan sesi pertama di awal pekan ini,…

54 menit ago

Awal Pekan, Harga Emas Antam Masih Mager

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) terpantau masih belum mengalami perubahan…

1 jam ago

IHSG Berpotensi Rebound di Awal Pekan, Tapi …

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diramal bakal bergerak mixed pada perdagangan awal pekan ini, Senin…

2 jam ago

Awal Pekan, Harga Emas Pegadaian Masih Stagnan

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau masih tidak bergerak pada…

2 jam ago