Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Xiaomi akan meluncurkan handphone lipatnya, yakni Mix Fold 3 yang diluncurkan pada 14 Agustus 2023. Handphone tersebut, kabarmya akan menggunakan kamera Leica.

Dalam postingan di Weibo yang dikutip Holopis.com, Minggu (13/8), CEO Xiaomi Lei Jun memamerkan proses pengembangan Mix Fold 3. Dimana para engineer Xiaomi harus merekonstruksi struktur perangkat serta bagian layar lipatnya.

Selain itu, juga terdapat video teaser yang memperlihatkan desain Mix Fold 3 yang berbeda dibanding pendahulunya. Seperti, mekanisme engsel layar yang benar-benar baru.

Pada bagian kamera, terdapat logo ikonik ‘titik merah’ Leica dan sebuah lensa periskop. Kamera yang disematkan pada handphone lipat Xiaomi, ada empat kamera di belakang.

Dua kemera yang ada, menggunakan ultra wide 15 mm dan kamera periskop 115 mm. Namun, dua kamera lainnya belum diketahui spesifikasinya.

Sebagai informasi, Mix Fold 2 juga dilengkapi kamera ultra wide dengan lensa 15mm. Hanya saja, kamera dengan lensa telenya hanya punya pembesaran 2x atau 45mm.

Sayangnya, sejauh ini tampaknya Xiaomi hanya akan memasarkan Mix Fold 3 di China, tanpa ada kemungkinan peluncuran secara global.

Dalam acara yang sama Xiaomi akan meluncurkan sejumlah perangkat lain, termasuk Xiaomi Pad 6 Max 14 dan Xiaomi Band 8 Pro. Pad 6 Max 14, sesuai namanya, adalah tablet Android dengan layar 14 inch.

Pad 6 Pro Max 14 punya spesifikasi mirip dengan Pad 6 Pro, yaitu prosesor Snapdragon 8+ Gen 1 dengan RAM 12GB. Hanya saja ukuran layar IPS LCD-nya lebih besar, yaitu 14 inch dengan refresh rate 144Hz.