HOLOPIS.COM, JAKARTA – Terdapat beberapa bahaya konsumsi daging mentah yang perlu diwaspadai, hal ini tentu saja penting untuk diketahui agar terhindar dari bahaya yang mengintai. Berbagai jenis daging seperti sapi, unggas, atau makanan laut memang diketahui mengandung protein hewani yang dibutuhkan tubuh.

Selain itu, pada dasarnya protein sangat bermanfaat dalam meningkatkan massa otot serta memperbaiki jaringan tubuh yang rusak. Meski begitu, sebaiknya anda memperhatikan tingkat kematangan daging sebelum dikonsumsi. Hal ini karena, konsumsi daging mentah justru dapat membahayakan kesehatan

Simak penjelasan berikut ini, guna mengetahui apa saja dampak bahaya bila mengkonsumsi daging mentah, bagi kesehatan tubuh. Seperti yang telah dirangkumkan Holopis.com dari situs resmi Alodokter, Senin (7/8).

Salmonellosis

Infeksi salmonella atau salmonellosis merupakan penyakit pada sistem pencernaan yang disebabkan oleh bakteri salmonella. Tidak hanya pada daging merah, bakteri ini juga bisa ditemukan dalam telur mentah atau susu yang belum dipasteurisasi. Adapun seseorang yang terjangkit salmonella akan menunjukkan gejala-gejala yang serupa dengan infeksi E. coli. Selain itu biasanya, gejala tersebut muncul antara 6 jam hingga 6 hari setelah terinfeksi salmonella.

Infeksi Escherichia Coli

Daging yang belum matang seutuhnya atau daging mentah, bisa saja mengandung berbagai jenis bakteri. Salah satunya yaitu bakteri Escherichia coli, dan bila anda mengkonsumsi daging yang mengandung bakteri ini, bakal berisiko terkena infeksi E. coli. Umumnya, bila seseorang telah terinfeksi bakteri ini mereka akan mengalami gejala berupa diare, mual, muntah, kram perut, atau BAB berdarah.

Infeksi Cacing Pita

Berikutnya, bahaya yang akan mengintai jika mengkonsumsi daging mentah yaitu infeksi cacing pita atau taeniasis. Biasanya, cacing pita terdapat pada daging sapi atau daging babi yang masih mentah atau kurang matang. Infeksi dari cacing pita kerap menimbulkan gejala seperti mual, muntah, demam, sakit perut, penurunan nafsu makan, hingga penurunan berat badan.

Tidak hanya bakteri yang disebutkan sebelumnya, ada pula bakteri lainnya yang dapat ditemukan dalam daging mentah seperti, bakteri Shigella dan Clostridium perfringens.