Mahrez Diklaim Sepakat Gabung Al Ahli, Manchester City Apa Kabar?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemain andalan Manchester City, Riyad Mahrez diklaim telah sepakat untuk hijrah ke klub Liga Arab Saudi, Al Ahli.

Dikutip Holopis.com dari The Athletic, Selasa (18/7), Riyad Mahrez dikabarkan setuju dengan tawaran gaji dari Al Ahli sebesar 25 juta Poundsterling atau sekitar Rp 490 miliar per tahunnya.

Selain itu, kabar tersebut juga mengungkapkan bahwa Manchester City akan menerima proposal tawaran Al Ahli senilai 30 juta Poundsterling atau sekitar Rp 558 miliar untuk Riyad Mahrez.

Bahkan, disebut bahwa Riyad Mahrez telah mendapatkan jadwal tes medis yang rencananya akan berlangsung pekan ini juga.

Kendati demikian, belum ada informasi lebih lanjut mengenai negosiasi terkini yang terjadi antara Al Ahli dengan Manchester City.

Meski begitu, kehilangan Riyad Mahrez diyakini bakal menyibukkan Manchester City di bursa transfer musim panas ini.

Manchester City harus secepatnya mencari pemain pengganti yang berada di posisi winger, untuk menggantikan kemungkinan perginya Riyad Mahrez.

Di sisi lain, Manchester City juga dikabarkan berpotensi kehilangan seorang Bernardo Silva, dimana isu mengenai winger asal Portugal tersebut saat ini sedang berhembus kencang di muka publik.

Walaupun masih simpang siur mengenai potensi hengkangnya Bernardo Silva, namun setidaknya Manchester City harus mengincar beberapa nama dari sekarang.

Mengingat, hingga kini belum ada informasi pemain mana saja yang bakal diincar Manchester City untuk posisi tersebut.

Temukan kami juga di Google News
  • Baca Juga

Guardiola Masih Sayang Manchester City

Pep Guardiola menyiratkan bahwa dirinya akan bertahan di Manchester City. Meski begitu, pelatih berkepala pelontos tersebut mengaku butuh waktu untuk bisa menentukan masa depannya di The Citizens.

Bologna Pastikan Calafiori Tinggalkan Klub

Bologna telah memastikan bahwa Riccardo Calafiori akan meninggalkan klub di bursa transfer pemain musim panas ini. Hal tersebut telah dikonfirmasi langsung oleh CEO Bologna sendiri yakni Caludio Fenucci.

Chelsea Disrankan Beli Maguire Sebagai Pengganti Thiago Silva

Chelsea memang baru kehilangan Thiago Silva beberapa waktu lalu, kini situasi The Blues minim bek yang berpengalaman. Untuk itu, bekas pemain Liga Inggris Dwight Yorke menyarankan bahwa Chelsea lebih baik membeli Harry Maguire sebagai pengganti Silva.

Scholes : MU Butuh Striker Berpengalaman, Hojlund Masih Belajar

Paul Scholes berharap bahwa Manchester United (MU) mendatangkan striker yang berpengalaman. Menurut legenda klub tersebut, penyerang Setan Merah saat ini seperti hal nya Rasmus Hojlund masih dalam tahap mempelajari permainan.

Tekad Hansi Flick Pilih Gabung Barcelona

Hansi Flick menilai bahwa Barcelona adalah klub yang besar dan mengejar trofi juara bukan hal yang mustahil bersama Blaugrana.
Presiden dan Wakil Presiden 2024 - 2029
Olimpiade Paris 2024

BERITA TERBARU

Bahlil Pastikan Investasi Asing Bakal Masuk ke IKN di Era Pemerintahan Prabowo

Menteri Investasi atau Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia menyampaikan, bahwa investasi asing kemungkinan belum akan masuk ke Ibu Kota Nusantara (IKN) hingga periode pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) berakhir.