HOLOPIS.COM, JAKARTA – Siapa sih yang tidak suka dengan onde-onde, menu jajanan tradisional yang manis dan legit ini tidak pernah gagal bikin penikmatnya ingin tambah lagi dan lagi.
Onde-onde juga merupakan jajanan tradisional yang nggak bikin bosen. Hal itu karena onde-onde bisa diisi dengan varian bahan yang berbeda-beda.
Onde-onde bisa diberikan kacang hijau, kacang merah, bahkan ubi ungu yang manis dan lembut. Gimana sih cara membuatnya?
Bahan:
- 250 gr tepung ketan
- 2 sdm tepung beras
- 4 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 130 gr kentang kukus haluskan
- 180 cc air hangat
Isian onde-onde:
- 500 gr ubi ungu
- 150 gr gula pasir
- 1 sdm butter (pilihan)
- Santan secukupnya
- Garam secukupnya
Bahan celupan onde-onde:
- Wijen secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat onde-onde:
- Kukus ubi ungu lalu haluskan.
- Masak santan, butter, gula, garam di wajan anti lengket aduk-aduk sebentar saja.
- Lalu masukkan ubi ungu aduk sampai adonan bisa dibentuk dan bulatkan kira-kira 5 gr, lalu sihkan.
- Campur semua bahan kulit jadi 1 dan aduk rata sampai adonan bisa dibentuk.
- Ambil sekitar 10 gr lalu isi dengan isian ubi ungu, bulatkan dan masukkan ke air lalu ke wijen.
- Panaskan minyak goreng dengan api agak kecil, setelah minyak mulai hangat masukkan onde-onde.
- Masak sampai matang sambil terus diaduk agar matangnya rata. Angkat tiriskan dan hidangkan.