Categories: Ekobiz

Kebijakan Antideforestasi Rugikan RI, Mendag Serukan Perlawanan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Perdagangan (Mendag) RI, Zulkifli Hasan alias Zulhas menyerukan adanya perlawanan terhadap kebijakan Uni Eropa terkait Undang-Undang Antideforestasi atau European Union Deforestation-Free Product Regulation (EUDR).

Sebab menurut Zulhas, kebijakan tersebut sangatlah diskriminatif, karena yang hanya menyasar komoditas negara-negara di Asia Tenggara yang sering diekspor ke kawasan Uni Eropa.

Untuk itu, ia mengaku akan mengajak sejumlah negara senasib yang mengalami kerugian atas kebijakan Uni Eropa tersebut, untuk bersama-sama melayangkan gugatan.

“Yang sangat mengganggu kita mengenai EU Deforestasi, itu UU sangat diskriminatif. Ditujukan hanya untuk kita produk-produk kita,” kata Zulhas dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Jumat (14/7).

“Oleh karena itu, kita akan melakukan perlawanan, nanti berunding, tentu mengajak negara-negara yang punya kesamaan, seperti Malaysia,” sambungnya.

Selain diskriminatif, Zulhas mengatakan bahwa perlawanan itu dilakukan karena Indonesia juga berpotensi mengalami kerugian akibat kebijakan tersebut hingga mencapai US$ 6 miliar, atau setara Rp89,7 triliun.

“Kita bisa cek produk-produk yang terkait itu nilainya hampir US$6 miliar, itu kita bisa kehilangan” tutur Zulhas.

Sebagaimana diketahui, Uni Eropa telah mengesahkan Undang-Undang Antideforestasi atau European Union Deforestation-Free Product Regulation (EUDR) pada 19 April 2023 dan resmi berlaku 16 Mei 2023.

Regulasi ini mengatur perdagangan komoditas bebas deforestasi, yakni kelapa sawit, karet, kopi, kedelai, kakao, daging sapi, dan kayu, serta produk turunannya.

Khoirudin Ainun Najib

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Penampilan di Minggu Terakhir PRJ 2024, Ada Rizky Febian Hingga Kotak!

Keseruan Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) akan masih terus berlanjut hingga tanggal 14…

12 menit ago

Pemkab Bekasi Lakukan Persiapan Hadapi Anomali Cuaca

Sejumlah persiapan dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi dalam menghadapi ancaman bencana alam…

27 menit ago

Gerindra Anggap Nagita Slavina Sosok Pebisnis Beprestasi

Partai Gerindra menanggapi usulan PKB untuk mengajukan nama Nagita Slavina menjadi pendamping Bobby Nasution di…

42 menit ago

Kejagung Sita 5 Lahan dan Bangunan Milik dan Terafiliasi Tersangka Korupsi Timah Harvey Moeis

Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita 5 (lima)…

57 menit ago

Sri Mulyani Nilai Ekonomi Global Masih Lemah, Inflasi Global Masih Tinggi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menilai perekonomian global masih dalam posisi stagnan lemah. Karena inflasi…

1 jam ago

Hakim Agung Gazalba Saleh Kembali Ngandang

Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh kembali berstatus terdakwa gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU)…

1 jam ago