Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024
NewsEkobizLuhut Sebut Ada Harta Karun Migas di Papua, Lebih Besar dari Masela

Luhut Sebut Ada Harta Karun Migas di Papua, Lebih Besar dari Masela

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menyebut adanya potensi sumber daya minyak dan gas (migas) di wilayah Timur Indonesia.

Dia menyebut, potensi sumber daya migas yang berada di Warim, Papua itu lebih besar dari Blok Masela. Bahkan besarannya hampir mencapai dua kali lipat Masela.

“Kita sepertinya ketemu di Warim, itu bisa mungkin hampir dua kali seperti Masela. Bisa malah di situ kita ketemu juga cadangan minyak yang mungkin cadangan di Nduga 27 miliar barel,” kata dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Senin (10/7).

Dengan adanya temuan ‘harta karun’ itu, mendorong pemerintah untuk mempertimbangkan lagi opsi penghentian ekspor komoditas migas.

Nantinya, kata Luhut, temuan ‘harta karun’ tersebut akan dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat Indonesia.

“Jadi kaya sekali negerimu ini. Kaya sekali Indonesia ini, ngapain ribut-ribut, kita kerja sama aja kita bikin rakyat sejahtera,” ucap Luhut.

Sebagai informasi Sobat Holopis, cadangan minyak bumi Indonesia kian menipis, bahkan cadangan yang ada diperkirakan hanya mampu bertahan 9-10 tahun lagi.

Adapun perhitungan itu dilihat dari kondisi tingkat konsumsi saat ini yang terbilang tetap, namun tidak ada penemuan sumber cadangan yang baru.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Harga Emas Antam Ngegas Jelang Akhir Pekan, 1 Gram Dibanderol Rp 1.443.000

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) alias emas Antam terpantau mengalami kenaikan yang cukup tajam pada perdagangan hari ini, Jumat 20 September 2024.

IHSG Loyo Saat Jeda Makan Siang

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah pada pertengahan perdagangan, atau pada penutupan perdagangan sesi I hari ini, Jumat 20 September 2024.

Turun Lagi, Segini Harga Emas Galeri 24, Antam hingga UBS di Pegadaian

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau kembali mengalami penurunan pada perdagangan hari ini, Jumat 20 September 2024.

IHSG Diproyeksi Menguat, Bakal Cetak Rekor Lagi?

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya memproyeksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini bakal menguat pada rentang 7.878—7.957.