HOLOPIS.COM, JAKARTA – John Terry telah resmi kembali ke Chelsea. Bukan sebagai pemain, namun jadi bagian dari tim kepelatihan akademi klub.

Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh John Terry melalui media sosial pribadinya, dimana ia mengaku senang bisa kembali ke Chelsea.

“Saya senang bisa kembali ke rumah bekerja di Akademi,” ungkap John Terry, seperti dikutip Holopis.com dari unggahan Twitter @JohnTerry26, Sabtu (8/7).


Sebagai informasi, selepas menjadi pemain, John Terry sampai saat ini menekuni dunia kepelatihan tim sepakbola, sudah beberapa tim ia tangani.

John Terry sempat bersama Aston Villa pada musim 2018 sampai 2021, ia ditunjuk sebagai asisten pelatih. Kemudian ia kembali ke Chelsea untuk melatih tim akademi di tahun 2022/2023.

Setelah itu, John Terry ditunjuk lagi jadi asisten pelatih Leicester City, namun hanya di awal tahun 2023 saja, dengan catatan delapan pertandingan.

Kini, John Terry kembali lagi ke Chelsea dan menduduki jabatan yang sama, yaitu pelatih akademi klub, dimana ia akan bertugas memantau akademi klub hingga berwenang memberikan opsi pemain untuk promosi ke skuad utama di bawah kepelatihan Mauricio Pochettino.