yandex
Sabtu, 4 Januari 2025

Gempa Bumi di Gunungkidul Akibatkan Taman Budaya dan Fasilitas Umum Rusak

HOLOPIS.COM, YOGYAKARTA – Gempa bumi magnitudo 6,4 yang terjadi di wilayah Gunungkidul, pada Jumat (30/6) malam, pada pukul 19.57 WIB mengakibatkan bangunan rusak.

BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Gunungkidul mendapatkan laporan, kerusakan Taman Budaya dan rumah warga. termasuk beberapa fasilitas umum dan pemerintahan juga mengalami kerusakan.

Berdasarkan informasi dari anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Gunungkidul, beberapa bangunan yang alami kerusakan yakni Taman Budaya Gunungkidul, Dinas Pendidikan, Pasar Argosari, Kantor BDG, Rusunawa, Polres Gunungkidul dan beberapa rumah warga.

Bangunan tersebut mengalami kerusakan ringan hingga berat. “Saat ini, kami masih menunggu laporan dari tim reaksi cepat yang ada di wilayah masing-masing,” kata anggota TRC BPBD Kabupaten Gunungkidul dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Sabtu (1/7).

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Gunungkidul, Sumadi mengatakan TRC Gunungkidul siap menerima laporan dari berbagai pihak terkait kerusakan yang diakibatkan gempa dengan magnitudo 6,4.

“TRC siap menerima laporan dan akan menindaklanjuti sekiranya perlu segera ditangani,” katanya.

Hingga saat ini, petugas masih terjun ke lapangan untuk mengecek kondisi pasti kerusakan yang diakibatkan gempa tersebut.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral