HOLOPIS.COM, JAKARTA – Polri kembali melakukan restrukturisasi organisasnya untuk beberapa perwira tinggi (Pati). Beberapa di antaranya adalah Komjen Pol Agus Andrianto.
Saat ini, ia ditugaskan menjadi Wakapolri menggantikan Komjen Pol Gatit Eddy Pramono yang akan dimutasi sebagai Pati Mabes Polri karena memasuki masa pensiun.
Hal ini tertuang di dalam Surat Telegram (ST) yang dikeluarkan oleh Mabes Polri dan ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Sabtu (24/6) kemarin.
Berikut adalah beberapa pejabat tinggi Polri yang dimutasi ;
1. Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, Wakapolri dimutasi sebagai perwira tinggi di Mabes Polri dalam rangka pensiun,
2. Komjen Pol Agus Andrianto, Kabareskrim Polri dimutasi menjadi Wakapolri,
3. Komjen Pol Wahyu Widada, Kabaintelkam Polri dimutasi menjadi Kabareskrim,
4. Komjen Pol Suntana, Perwira Tinggi Mabes Polri dimutasi menjadi Kabaintelkam,
“Dimohon kepada jenderal agar memerintahkan, para perwira tinggi Polri tersebut segera melaksanakan tugas yang baru paling lambat empat belas hari terhitung mulai tanggal ditetapkan keputusan mutasi,” tulis Kapolri dalam TR tersebut.