Desmond Meninggal Dunia, Fadli Zon Merasa Kehilangan Kawan Seperjuangan

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya rekan sejawatnya di Gerindra, Desmond J Mahesa.

“Innalillahi wainnailaihi raajiun. Selamat jalan Bro Desmond J Mahesa, semoga mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” kata Fadli Zon melalui cuitan di akun Twitternya @FadliZon, Sabtu (24/6) yang dikutip Holopis.com.

- Advertisement -Hosting Terbaik

Meninggalnya Desmond membuat Fadli merasa kehilangan sosok kritis dan pemberani, yang sudah dikenalnya sejak 25 tahun lalu.

“Saya mengenal almarhum Desmond sejak 25 tahun lalu, seorang yang kritis dan berani,” tuturnya.

- Advertisement -

“Sangat kehilangan kawan seperjuangan di Partai Gerindra. Al Fatihah,” sambungnya.

Diberitakan Holopis.com sebelumnya, Politisi Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa dikabarkan meninggal dunia pada Sabtu (24/6) pagi tadi.

Kabar duka tersebut pun dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Habiburokhman.

“Ya, benar” kata Habiburokhman, Sabtu (24/6).

Dia mengatakan, Desmond menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Terkait

Berita Terbaru

holopis