Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Erick Thohir Berencana Buat Turnamen Sepakbola Antar Negara Muslim

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan bahwa dirinya berencana membuat turnamen sepakbola antar negara muslim.

Hal tersebut disampaikan Erick Thohir pasca agenda diskusi dengan Wakil Presiden Asosiasi Sepakbola Palestina (PFA), Susan Shalabi Molano 14 Juni lalu menjelang laga Timnas Indonesia vs Palestina.

“Sebelum pertandingan melawan Palestina, saya dan wakil Presiden PSSI-nya Palastina (red-PFA), Susan Shalabi Molano berdiskusi untuk membuat turnamen antar negara muslim,” ungkap Erick dalam unggahan Instagram-nya, seperti dikutip Holopis.com, Kamis (22/6).

Ada pun tujuan dari diadakannya turnamen sepakbola antar negara muslim tersebut untuk memperkuat tali silaturahmi.

“Harapan kami tentunya dengan sepakbola, bisa menjalin silaturahmi sekaligus memperkuat persaudaraan antara negara muslim,” ujarnya lagi.

Ada pun kabarnya akan ada empat negara yang ikut serta dalam turnamen tersebut, dimana salah satunya yakni Palestina sendiri.

Kendati demikian, belum diinformasikan lebih lanjut turnamen tersebut kapan dan di mana akan berlangsung.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Hansi Flick Pasrah Barcelona Digilas Monaco

Barcelona harus puas menerima kekalahan atas AS Monaco di laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, pelatih Hansi Flick pun pasrah menilik hasil mengecewakan tersebut.

China Open 2024 : Lolos ke Semifinal, Fikri/Daniel Sikat Wakil Denmark 2 Gim Langsung

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin lolos ke semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan wakil Denmark di babak perempat final.

Laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Pindah ke Stadion Madya

Laga Timnas U-20 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan dialihkan dan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru