Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Sempat Tertunda 17 Menit, Satelit SATRIA-1 Berhasil Diluncurkan ke Angkasa

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Satelit SATRIA-1 berhasil diluncurkan dengan roket dari SpaceX, yang dilakukan dari Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat, pada Minggu (18/6) waktu setempat.

Namun, rencana peluncuran sempat tertunda 17 dari yang sebelumnya dijadwalkan meluncur pada pukul 18.04 waktu diundur ke pukul 18.21 waktu setempat.

Akhirnya, satelit SATRIA-1 berhasil diluncurkan menuju slot orbit 146 derajat Bujur Timur, yakni tepat berada di atas wilayah Papua.

Alhamdulillah tadi peluncuran berlangsung dengan baik. Ini capaian yang sangat hebat dan keberhasilan atas doa seluruh rakyat Indonesia,” ujar Plt Direktur Utama Bakti Kominfo, Arief Tri Hardiyanto dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Senin (19/6).

Setelah diluncurkan, Thales Alenia Space akan memantau seluruh perangkat di satelit SATRIA-1 bisa berfungsi dengan baik.

“Mudah-mudahan semua perangkat yang ada di Satria-1 dapat bekerja dengan baik solar cell dan antenanya. Dan bisa terkendali dari stasiun bumi,” kata Arief.

Namun satelit SATRIA-1 tidak bisa langsung beroperasi, karena ada proses pengujian dan ditargetkan dapat dimanfaatkan pada awal tahun 2024.

“Semoga seluruh tahapan berjalan lancar hingga nanti bisa menempati orbit pada bulan November 2023,” pungkas Arief.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

iOS 18 Meluncur, Lakukan Hal Ini Sebelum Update!

Apple telah resmi meluncurkan sistem operasi terbaru untuk smartphone iPhone mereka, yakni iOS 18. iOS anyar dari raksasa teknologi Amerika Serikat ini membawa segudang fitur baru dan peningkatan performa yang menarik.

Daftar iPhone yang Masih Kebagian iOS 18, Ada Punyamu?

Apple kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui iOS 18. Sistem operasi ini membawa segudang fitur menarik yang membuat pengalaman pengguna iPhone semakin seru.

Roy Minta Kepala BSSN dan Budi Arie Dicopot Usai Data Ditjen Pajak Jebol

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pakar telematika, Roy Suryo merasa geram...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru