HOLOPIS.COM, JAKARTA – Babak perempat final Indonesia Open 2023 menyajikan satu laga perang saudara sesama Indonesia, yakni Anthony Ginting vs Jonatan Christie (Jojo).
Sebelumnya diketahui bahwa, Anthony Ginting berhasil melangkah ke perempat final, usai sukses mengandaskan Priyanshu Rajawat asal India, dengan skor 20-22, 21-15 dan 21-15.
Sedangkan Jonatan Christie lolos ke perempat final setelah mengalahkan wakil Prancis, Toma Junior Popov dengan 19-21, 21-11 dan 21-11.
Ginting dan Jojo pun akhirnya dipertemukan di perempat final Indonesia Open 2023 karena berada di satu bagan yang sama.
Pertemuan antara Ginting dan Jojo di level internasional sejatinya terbilang sering, bukan kali ini saja. Keduanya pun kerap menunjukkan permainan yang luar biasa ketika bertanding.
Tercatat, dalam lima pertemuan terakhir keduanya (H2H), Anthony Ginting mampu menang tiga kali, Jojo menang dua kali.
Kendati demikian, setidaknya Indonesia telah memastikan satu tiket babak semifinal Indonesia Open 2023 dari sektor tunggal putra.
Jika dilihat dari bagannya, pemenang laga Ginting vs Jojo akan berhadapan dengan pemenang antara laga Li Shi Feng kontra Kidambi Srikanth.
Potensi tunggal putra lolos ke babak final Indonesia Open 2023 pun cukup terbuka, dan berlaku bagi Jojo dan Ginting.
Sebagai informasi, babak perempat final Indonesia Open 2023 itu sendiri akan berlangsung hari ini, Jumat (16/5) siang WIB.