HOLOPIS.COM, JAKARTA – Denver Nuggets baru saja keluar sebagai juara NBA 2023, usai mampu mengandaskan perlawanan Miami Heat.

Denver Nuggets mengunci gelar juara NBA 2023 berkat kemenangannya di gim kelima dengan 94-89, yang berarti Nikola Jokic dkk menang skor pertemuan 4-1 dalam sistem best of 7.

Lantas, bagaimana perjalanan Nuggets musim ini hingga berhasil merangkul gelar juara NBA 2023? Berikut ulasan singkatnya.

Denver Nuggets merupakan tim dari kawasan/wilayah timur NBA.

Denver Nuggets sukses bertengger di puncak klasemen wilayah timur NBA, dengan mengemas 53 kemenangan dan 29 kali kekalahan dalam 82 laga.

Kemudian Nuggets dipertemukan dengan Minnesota Timberwolves di babak 16 besar, dan menang skor pertemuan 4-1 dalam sistem best of 7.

Setelah itu, Denver Nuggets secara mengejutkan mampu menyingkirkan Phoenix Suns dengan skor 4-2 di perempat final

Kejutan tak sampai berhenti di situ, Denver Nuggets semakin diperhitungkan ketika berhasil mengandaskan perlawanan salah satu unggulan juara, yakni LA Lakers di babak semifinal dengan 4-0 tanpa balas.

Denver Nuggets akhirnya berhak melangkah ke babak final NBA dan bertemu Miami Heat yang juga tampil superior.

Denver Nuggets kemudian sukses merebut gim pertama dengan 104-93 atas Miami Heat, kemudian kedudukan skor pertemuan imbang 1-1 usai Heat balas kekalahannya di gim kedua dengan 108-111.

Momentum kemenangan Denver Nuggets sejatinya terjadi saat di gim ketiga, nampak permainan Nikola Jokic dkk begitu agresif, ada ambisi kuat untuk memenangkan pertandingan.

Denver Nuggets lantas menang 109-94 di gim ketiga, kemudian tren positifnya berlanjut di gim keempat dengan kemenangan 108-94.

Terakhir, pada gim kelima atau penentuan, Denver Nuggets mampu mengunci kemenangan 94-89, dan akhirnya resmi menjadi juara NBA 2023.