HOLOPIS.COM, JAKARTA – Serial komedi dan romantis Netflix, Never Have I Ever akhirnya rampung dengan season atau musim ke-4 nya. Musim terakhir ini dirilis pada tanggal 8 Juni 2023 dan sudah bisa ditonton di layanan streaming Netflix.

Bagaimana ya akhir kisah si anak SMA Devi Vishwakumar, gadis India-Amerika yang selalu impulsif dan sering kali hanya memikirkan dirinya sendiri? Apakah Devi dan karakter lainnya berakhir bahagia?

Dalam musim ke-4, cerita langsung dilanjutkan dari adegan terakhir di musim sebelumnya. Devi (Maitreyi Ramakrishnan) baru saja menghabiskan malam pertama dengan mantan kekasih sekaligus musuh bebuyutannya, Ben Gross (Jaren Lewison).

Namun, kedua remaja ini malah salah tingkah di pagi hari dan tak sengaja malah semakin menjauhkan hubungan keduanya.

Seperti biasa, Devi dan Ben yang sama-sama mengabaikan perasaan mereka dan langsung move on dengan pasangan baru masing-masing.

Devi saat wisuda
Devi saat wisuda di serial Never Have I Ever. [Foto: Netflix]

Tak hanya melulu soal cinta, para murid di Sherman Oaks High sedang sibuk memilih dan ikut tes kuliah bergengsi. Devi fokus dengan impiannya menjadi mahasiswa universitas bergengsi di Amerika Serikat, Princeton University.

Namun, persahabatan Devi dan Fabiola Torres (Lee Rodriguez) melewati ujian saat Fabiola justru diterima di Princeton, dan Devi masih dipertimbangkan kampus itu.

Persahabatan Devi dan Eleanor Wong (Ramona Young) juga diuji karena rebutan cowok di sekolah.

Devi dan para sahabatnya
Devi dan para sahabatnya di Never Have I Ever. [Foto: Netflix]

Di awal-awal episode, Never Have I Ever masih konsisten dengan adegan-adegan yang lucu dan ‘kacau’ oleh Devi dan teman-teman. Namun ketika maju ke pertengahan episode seperti episode 5, kelucuan musim ke-4 terasa tidak seapik musim-musim sebelumnya yang bisa sampai mengocok perut.

Beberapa alur dan cabang cerita pun terlalu mudah untuk ditebak. Setiap karakter yang dibuat akhirnya memiliki pasangan pun terasa terlalu klise.