Advertisement
Categories: Tak Berkategori

RESEP : Sentiling, Camilan Berbahan Dasar Singkong yang Cantik

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sentiling adalah salah satu kreasi olahan singkong yang cocok untuk disajikan sebagai camilan atau teman minum kopi atau teh di pagi hari. Kue yang dikenal juga sebagai ‘lapis singkong’ ini bercita rasa manis dan gurih dengan taburan parutan kelapa dan gula pasir yang dipercantik dengan pewarna makanan.

Dengan tekstur yang kenyal dan cita rasa yang nikmat, camilan tradisional ini masih eksis sampai sekarang. Jajanan pasar yang murah meriah ini mudah untuk dibuat dan bisa dibentuk sesuka hati kita lho, Sobat Holopis.

Nah, ini dia resep kue lapis singkong atau sentiling:

Bahan :

  • 500 gram Singkong
  • 1 bungkus Agar-agar Plain
  • 100 gram Gula Pasir
  • ¼ sdt Vanili Bubuk
  • ¼ sdt Garam
  • Pewarna atau Pasta secukupnya (Merah,Kuning,Hijau)

Taburan Kelapa :

  • 100 gram Kelapa Parut
  • ¼ sdt Vanili
  • ¼ sdt Garam
  • 1 lembar Daun Pandan
    (Campur semua lalu kukus selama ±10 menit)

Cara Membuat :

  1. Kupas dan cuci bersih singkong lalu parut. Lalu campur dengan bubuk agar-agar, gula pasir, vanili, dan garam
  2. Kemudian bagi adonan menjadi 3 bagian, beri masing-masing pewarna merah, kuning dan hijau
  3. Masukkan adonan ke dalam loyang yang telah dialasi daun pisang (kalau tidak ada bisa diganti diolesi minyak lalu alasi dengan plastik)
  4. Kukus selama 20 menit, kemudian angkat dan dinginkan. Potong kecil-kecil lalu tusuk dengan tusuk sate (atau sesuai selera)
  5. Sentiling siap untuk dinikmati. Selamat Mencoba!
Share
Published by
Fisca Dwi Astuti
Tags: Resep

Recent Posts

Kunci Gitar Lisztomania – Phoenix Chord

JAKARTA - Phoenix, band indie rock dari Prancis, kembali memikat pendengar dengan lagu "Lisztomania" yang…

45 menit ago

Ancol Tata Pedagang Asongan

JAKARTA - PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, tengah melakukan penataan pedagang asongan. Sebagai tahap uji…

1 jam ago

PMTL JTQ Jatim Gelar Tasyakuran Akbar Khataman Al-Qur’an Berbagai Riwayat

MADIUN - Program Murattal Tujuh Lagu (PMTL) Jam’iyuah Tilawatil Qur’an (JTQ) Provinsi Jatim, akan menyelenggarakan…

2 jam ago

Film Harbin Sajikan Sejarah Korea Selatan Dengan Pemeran Tampan

JAKARTA - Para pecinta film Korea Selatan harus berbahagia karena film persembahan rumah produksi CJ…

3 jam ago

Kunci Gitar Supercut – Lorde Chord

JAKARTA - Lorde, seorang penyanyi dan penulis lagu dari Selandia Baru, kembali memikat pendengar dengan…

4 jam ago

Kunci Gitar Alaska – Maggie Rogers Chord

JAKARTA - Maggie Rogers, seorang penyanyi dan penulis lagu dari Amerika Serikat, kembali memikat pendengar…

5 jam ago