HT Manchester City vs Inter : Skor Sama Kuat 0-0

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pertandingan Manchester City vs Inter tengah berlangsung, dan 45 menit pertama baru berakhir. Kedudukan skor masih sama kuat 0-0.

Dalam pertandingannya, Manchester City yang unggul dalam hal kedalaman skuad tentu mendominasi jalannya laga atas Inter.

- Advertisement -

Namun pertahanan Inter patut diacungi jempol, lini belakang Nerazzurri cukup disiplin membendung serangan Manchester City.

Manchester City punya dua peluang emas, pertama oleh Erling Haaland dan kedua oleh Kevin De Bruyne, namun tendangan keduanya belum berhasil berbuah gol.

- Advertisement -

Inter sesekali melakukan serangan balik, cukup berhasil, tetapi tak cukup menggetarkan gawang Manchester City.

Manchester City harus kehilangan play maker-nya, yakni Kevin De Bruyne, ia nampak mengalami cedera hingga harus ditarik keluar lapangan dan digantikan oleh Foden.

Pertandingan babak kedua akan berlangsung, lantas, siapa yang berhasil keluar sebagai juara Liga Champions musim ini?

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru