Advertisement
Categories: Polhukam

PT MBM Peringatkan Charlie Tak Lagi Klaim Tanah SHM No.5/Lemo di PIK 2

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kuasa hukum PT Mandiri Bangun Makmur (PT MBM), Aulia Fahmi menegaskan bahwa kasus penguasaan atas lahan komersil di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 dengan Surat Hak Milik (SHM) Nomor 5/Lemo seluas 87.100 meter persegi adalah sah milik ahli waris The Pit Nio.

Hal ini sekaligus untuk memberikan perlawanan kepada Charlie yang merupakan ahli waris Suminta Chandra yang mencoba ingin mengklaim penguasaan lahan tersebut.

“Jadi soal legalitas kepemilikan SHM No. 5/Lemo sudah tidak ada yang perlu diperdebatkan, karena secara hukum kepemilikannya yang sah adalah milik ahli waris The Pit Nio,” kata Aulia Fahmi dalam keterangannya kepada Holopis.com, Sabtu (3/6).

Bahkan di dalam persoalan lahan ini, Fahmi menyampaikan jika pihaknya telah melaporkan Charlie ke Polda Metro Jaya terhadap upaya pemalsuan dokumen dengan cap jari The Pit Nio jika pihaknya adalah pemilik sah atas lahan tersebut. Bahkan di dalam penanganan perkara ini, hasil laboratorium kriminalnya, jelas cap jempol tersebut adalah palsu.

“Sudah ada putusan pengadilan terkait pemalsuan AJB dan ada surat kuasa yang di dalamnya ada pemalsuan cap jari The Pit Nio, ini ada bukti labs crime-nya,” terangnya.

Sehingga dengan demikian, patut pihaknya sebagai kuasa hukum PT MBM yang merupakan anak usaha dari PT Agung Sedayu tersebut mempersoalkan Charlie ke jalur hukum.

“Jadi secara hukum adanya pengalihan-pengalihan hingga menjadi atas nama Suminta Chandra, bapaknya Charlie, itu tidak sah. Bahkan Suminta Chandra sebelum meninggal dunia statusnya tersangka dan DPO,” papar Fahmi.

Ketimbang melakukan upaya-upaya blunder, Fahmi menyarankan kepada Charlie agar fokus saja menghadapi laporan yang sudah dilakukan pihaknya ke Polda Metro Jaya. Sebab, ada kerentanan Charlie dijebloskan ke dalam penjara.

“Saran saya buat Charlie dan kuasa hukumnya, fokus saja dengan laporan baru kami, jangan cari pembelaan di media karena akan berimplikasi hukum kalau penyampaiannya tidak sesuai dengan fakta hukum yang sebenarnya,” tuturnya.

Sekaligus, Fahmi menyarankan agar Charlie tidak lagi membuat klaim-klaim palsu bahwa SHM Nomor 5/Lemo adalah miliknya sebagai ahli waris Suminta Chandra. Sebab, dokumen yang diklaimnya itu justru sudah ditetapkan oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) sebagai dokumen palsu.

“Charlie jangan lagi mengklaim soal tanah SHM No.5/Lemo, karena yang tercatat atas nama bapaknya sudah dibatalkan oleh BPN, dan yang punya hak penuh atas SHM tersebut adalah ahli waris The Pit Nio,” tegasnya.

Kuasa hukum PT MBM Sebut Charlie maling teriak maling, baca di halaman kedua

Page: 1 2

Share
Published by
Muhammad Ibnu Idris

Recent Posts

Oknum PPNS Bea dan Cukai Soekarno-Hatta Dilaporkan WNA India ke Komnas HAM

Oknum Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) pada kantor pelayanan utama Bea dan Cukai tipe C…

14 menit ago

Squid Game 2 Akhirnya Tayang, Ini Sinopsis dan Link Nonton

Serial populer asal Korea Selatan Squid Game akhirnya tayang di layanan streaming Netflix setelah ditunggu…

29 menit ago

Cole Palmer Ukir Rekor Baru Bersama Chelsea, Begini

Cole Palmer terus menorehkan kesuksesan bersama Chelsea, kali ini rekor baru pun ia ukir dengan…

44 menit ago

Viral! Gerombolan Sapi Seruduk Motor dan Mobil di Makassar, Ini Penyebabnya

Kawanan sapi seruduk sejumlah kendaraan di kawasan Antang, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), akibatnya sejumlah motor…

59 menit ago

Jurus Sri Mulyani Keluarkan RI dari Kelompok Negara Ekonomi Rapuh

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan strategi kunci yang berhasil mengeluarkan Indonesia dari kelompok…

1 jam ago

Indonesia Dapat Restu Gabung Mitra BRICS

Indonesia kini menjadi salah satu negara yang mendapatkan persetujuan untuk bergabung sebagai mitra blok ekonomi…

1 jam ago