Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Luciano Spalletti tengah dispekulasikan bakal meninggalkan Napoli musim depan. Legenda AS Roma, Francesco Totti pun menyarankan satu nama yakni Luis Enrique.

Diketahui, prestasi Luciano Spalletti membawa Napoli juara Liga Italia musim 2022/2023 nampaknya harus sedikit tercoreng dengan isu hengkangnya tersebut.

Dari spekulasi liar yang beredar kencang di muka publik mengabarkan bahwa Spalletti dengan berkonflik dengan Presiden klub Napoli, Aurelio de Laurentiis.

Insiden perseteruan itu pun diklaim berbuntut pada masa depan Spalletti di Napoli, dan menariknya Laurentiis kabarnya sudah memberikan lampu hijau untuk Spalletti hengkang.

Terkait hal ini, Totti kemudian menyarankan bahwa Napoli sebaiknya merekrut Luis Enrique untuk musim selanjutnya jika hal itu benar terjadi.

Menurutnya, Luis Enrique merupakan sosok yang sempurna untuk menunggangi Napoli musim depan.

“Dia akan sempurna untuk napoli. Saya menyukainya, mengaguminya, dan berpikir dia akan melakukannya dengan baik,” ungkap Totti, seperti dikutip Holopis.com dari Corriere dello Sport, Sabtu (27/5).

“Luis Enrique adalah orang yang baik dan rendah hati. Dia telah membuat sejarah pelatih dan pesepakbola, dan saya pikir dia akan menjadi pilihan yang bagus untuk Napoli,” tambahnya.

Lanjutnya, Totti melihat bahwa Enrique cocok dalam filosopi permainan Napoli saat ini.

“Mereka serupa dalam hal gaya permainan dalam mengatur sesi latihan. Kita akan lihat apakah Aurelio De Lauretiis cocok untuk Luis Enrique, tapi saya pikir dia akan menjadi pilihan yang sangat baik,” tukasnya.

Sebagai informasi, Luis Enrique sendiri bukan nama Manajer kemarin sore, ia sudah banyak mengantongi kesuksesan, ia pernah menjabat sebagai pelatih Barcelona.