Brighton Tahan Imbang City 1-1, The Seagulls Pastikan Main di Liga Malam Jumat

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Brighton berhasil menahan imbang Manchester City, dengan skor 1-1 di lanjutan pekan ke-37 Liga Inggris. Hasil itu pun cukup memastikan langkah The Seagulls untuk mengunci satu tiket ke Liga Europa atau biasa disebut liga malam Jumat.

Dalam pertandingannya di American Express Community’s Stadium, dua gol dari tim tuan rumah Brighton maupun Manchester City lahir di babak pertama.

- Advertisement -

Manchester City membukukan gol terlebih dahulu pada menit ke-25 melalui Phil Foden, kemudian disusul gol dari Brighton di menit 38 oleh Julio Enciso.

Alhasil, satu poin hasil imbang itu mampu membawa Brighton kokoh di zona Liga Europa klasemen Liga Inggris untuk musim depan.

- Advertisement -

Brighton kini menempati posisi 6 klasemen dengan mengoleksi 62 poin, peringkat The Seagulls sudah tak bisa disalip oleh pesaing terdekatnya, yakni Aston Villa yang berada di posisi 7 dengan 62 poin.

Menariknya, Brighton dan Aston Villa akan saling bertemu satu sama lain di pekan terakhir Liga Inggris minggu depan.

Sementara itu, hasil imbang tersebut tak berpengaruh apa pun bagi Manchester City, mengingat The Citizens sudah dinyatakan sebagai juara Liga Inggris musim ini.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru