Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024
NewsEkobizLuhut Cs Punya Tugas Kawal Investasi dan Bereskan Urusan Tanah di IKN

Luhut Cs Punya Tugas Kawal Investasi dan Bereskan Urusan Tanah di IKN

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Satgas Percepatan Investasi Ibu Kota Nusantara (IKN) yang dipimpin Luhut Binsar Pandjaitan selaku Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) mendapat sederet tugas dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kepala Otorita IKN (OIKN), Bambang Susantono mengatakan, salah satu tugas yang diemban oleh satgas tersebut yakni memastikan investasi di IKN berjalan sesuai target, yang tentunya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang ada.

“Presiden memerintahkan jajaran untuk mempercepat proses agar investasi di IKN dapat terealisasi sesuai koridor dari peraturan perundangan yang berlaku,” ujar Bambang dalam keterangan resminya yang dikutip Holopis.com, Minggu (21/5).

Tak hanya tugas tersebut, Satgas pimpinan Luhut itu juga memiliki tugas yang masih berkaitan dengan percepatan investasi di Ibu Kota Negara baru di Kalimantan Timur tersebut.

Bambang mengtakan, Luhut Cs mendapat tugas untuk menyelesaikan segala permasalahan yang berkaitan dengan pertanahan di IKN. Dia pun berharap, masalah pertanahan tersebut dapat diselesaikans secepat mungkin.

Sebab menurutnya, jika masalah pertanahan tersebut dapat terselesaikan dalam waktu singkat. Maka bukan tak mungkin investor di IKN akan terus bertambah. Sebab, status tanah yang sudah selesai bisa dengan mudah ditawarkan kepada investor.

Lebih lanjut, Bambang mengatakan bahwa Satgas tersebut juga mempunyai tugas untuk mengkoordinir komunikasi antar lembaga. Sehingga harapannya, proses percepatan investasi di IKN dapat berjalan lebih baik dan lebih efisien.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats and Co di Travoy Hub

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Sebagai bentuk mendongkrak kebutuhan pengunjung dari...

Australia Hentikan Penyelidikan Antidumping Produk Nanas Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pemerintah Australia memutuskan untuk menghentikan penyelidikan...

IHSG Melesat Usai BI dan The Fed Turunkan Suku Bunga

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Sesi I hari ini, Kamis (19/9), melesat hingga berhasil tembus level resistance 7.900.

SRBI Makin Laku, Kepemilikannya Capai Rp 918,42 Triliun

Bank Indonesia (BI) mencatat kepemilikan Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI) sampai dengan tanggal 17 September 2024 telah mencapai Rp 918,42 triliun.