yandex
Kamis, 9 Januari 2025

CCTV : Kocak, Perampok Gagal Beraksi Karena Takut Anjing

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Rekaman CCTV merekam aksi perampok yang akan beraksi di sebuah rumah pada waktu malam hari.

Rekaman video CCTV yang dibagikan akun instagram @terangmedia, awalnya menampikan ketika sebuah keluarga akan masuk ke halaman rumah mereka.

“Detik-detik perampok ngacir saat mau beraksi karena takut dengan seekor anjing,” tulis keterangan dalam video tersebut seperti dikutip Holopis.com, Senin (22/5).

Dalam video tersebut kemudian menampilkan ketika ibu dan anak sedang membuka pagar rumah agar sepeda motor yang dikendarai ayahnya bisa masuk.

Di saat bersamaan, mereka pun sempat bermain dengan seekor anjing berwarna hitam yang menyambut kedatangan majikannya di malam hari tersebut.

Tak berselang lama, terlihat dua orang pria dari arah luar yang langsung berlari menghampiri keluarga yang baru saja tiba dan diduga akan berbuat jahat.

Namun, saat mereka sudah masuk ke dalam pagar, kedua orang tersebut langsung pergi lagi. Mereka ketakutan dengan seekor anjing yang tidak dirantai tersebut.

Si pemilik rumah pun sempat kebingungan dengan kondisi yang baru saja mereka alami. Sang anjing pun sempat akan mengejar para pelaku perampokan yang akan menyerang tuannya tersebut.

Belum diketahui dimana lokasi kejadian tersebut berlangsung. Namun, video yang telah ditonton ribuan kali itu pun mengundang komentar dari warganet.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh TERANG MEDIA (@terang_media)

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral