Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024
NewsEkobizPemerintah Klaim Penjualan Motor Listrik Meningkat Berkat Subsidi

Pemerintah Klaim Penjualan Motor Listrik Meningkat Berkat Subsidi

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) mengklaim penjualan motor listrik di Indonesia terus meningkat.

Bahkan per 20 Mei 2023, sebanyak 381 unit motor listrik subsidi telah terjual.

“Berdasarkan data situs Sisapira, hingga 20 Mei 2023, tercatat 381 unit motor listrik yang sudah laku terjual,” kata Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi Kemenko Marves, Rachmat Kaimuddin dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (20/5).

Rachmat Kaimuddin mengklaim, peningkatan penjualan motor listrik tersebut berkat stimulus dari pemerintah guna mendorong percepatan transformasi kendaraan berbahan bakar bensin ke kendaraan listrik atau electric vehicle (EV).

Pemerintah sendiri telah mengeluarkan sejumlah stimulus, salah satunya insentif untuk motor listrik. Adapun besaran insentifnya yakni Rp7 juta rupiah untuk setiap pembelian motor listrik atau sepeda motor yang dikonversi.

Tidak hanya peningkatan pembelian motor baru, Rachmat menyebutkan, permintaan motor konversi pun juga meningkat. Per 20 Mei, lebih dari 200 permohonan konversi sepeda motor BBM ke sepeda motor listrik.

PT Surveyor Indonesia selaku verifikator subsidi motor listrik mencatat, sudah ada 18 merek motor listrik yang mendapatkan subsidi.

Adapun untuk mobil listrik sendiri, pemerintah memberikan stimulus berupa potongan pajak PPN sebesar 10 persen, dengan syarat TKDN lebih dari 40 persen.

Rahmat menyebut, sejumlah mobil listrik seperti Wuling Air EV dan Hyundai Ioniq 5 kini telah memenuhi syarat TKDN 40 persen. Dengan demikian, masyatakat sudah bisa mendapatkan diskon PPN untuk pembelian mobil listrik tersebut.

“Wuling bahkan mengalami kenaikan penjualan sebanyak 80 persen sejak insentif berlaku,” tukas Rahmat.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

IHSG Diproyeksi Menguat, Bakal Cetak Rekor Lagi?

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya memproyeksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini bakal menguat pada rentang 7.878—7.957.

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats and Co di Travoy Hub

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Sebagai bentuk mendongkrak kebutuhan pengunjung dari...

Australia Hentikan Penyelidikan Antidumping Produk Nanas Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pemerintah Australia memutuskan untuk menghentikan penyelidikan...

IHSG Melesat Usai BI dan The Fed Turunkan Suku Bunga

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Sesi I hari ini, Kamis (19/9), melesat hingga berhasil tembus level resistance 7.900.