Top! Neraca Dagang RI Surplus 3 Tahun Berturut-turut

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat neraca perdagangan Indonesia per April 2023 kembali mencatatkan surplus sebesar US$3,94 miliar.

Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik BPS, Imam Machdi mengatakan, bahwa surplus pada April 2023 ini membawa neraca dagang Indonesia surplus selama 36 bulan berturut-turut, atau setara 3 tahun beruntun.

- Advertisement -

“Kita dapat analisia bahwa neraca perdagangan Indonesia sampai April 2023 ini mengalami surplus selama 36 bulan berturut-turut, sejak Mei 2020,” ujar Imam Machdi dalam rilis BPS yang dikutip Holopis.com, Senin (15/5).

BPS mencatat, surplus tersebut ditopang oleh nilai ekspor April 2023 yang mencapai US$19,29 persen secara bulanan atau month to month (mtm), meskipun secara tahunan turun 29,40 persen dibanding April 2022.

- Advertisement -

“Nilai ekspor secara tahunan pada April 2023 yang mengalami kontraksi dipengaruhi turunnya harga komoditas unggulan,” jelasnya.

Sementara untuk nilai impor pada April 2023 mencapai US$15,35 miliar. Secara bulanan, angka tersebut turun 25,45 persen. Sedangkan secara tahunan turun di angka 22,32 persen.

Menurut BPS, penuruan impor tersebut didominasi penurunan impor golongan barang nonmigas, yakni mesin/perlengkapan elektrik dan bagiannya yang sebesar US$820,1 juta atau 32,01 persen.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis