Liverpool Naik Tahta Usai Libas Nottingham, Jota Cetak Brace Lagi

0 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTALiverpool mampu mengalahkan Nottingham Forest 3-2, The Reds pun naik tahta di papan klasemen Liga Inggris.

Sebelumnya diketahui, dalam pertandingannya di Stadion Anfield pada pekan ke-32 Liga Inggris, Sabtu (22/4), Liverpool tampil meyakinkan atas Nottingham di markas sendiri.

- Advertisement -

Liverpool begitu berambisi untuk bisa memetik kemenangan, tekanan impresif yang mereka lakukan terlihat luar biasa di babak pertama meski tak ada gol yang tercipta. Nottingham pun hanya pasrah diserah ‘seribu semalam’.

Seluruh gol baru lahir di babak kedua. Untuk Liverpool, tiga golnya dicetak oleh Diego Jota di menit 47 dan 55, lalu Mohamed Salah di menit 70. Sedangkan dua gol Nottingham ditorehkan Neco Williams di menit 51 dan Gibbs White di menit 67.

- Advertisement -

Fokus pun tertuju salah satunya pada Diogo Jota, dimana torehannya kontra Nottingham jadi catatan brace keduanya dalam dua laga beruntun. Mengingat pemain Timnas Portugal tersebut juga mencetak brace saat Liverpool melumat Leeds 6-1 di Liga Inggris pekan kemarin.

Hasil kemenangan tersebut membuat Liverpool naik ke posisi 7 klasemen sementara Liga Inggris, dengan mengoleksi 50 poin.

Namun, Liverpool harus siap-siap kena kudeta lagi, sebab ada Brighton di bawahnya yang mengancam dengan hanya selisih 1 poin. Terlebih lagi The Seagulls punya tabungan dua laga lebih banyak ketimbang The Reds.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
0 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis