Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024
NewsEkobizBelanja Online Masih Jadi Favorit Masyarakat Penuhi Kebutuhan Lebaran

Belanja Online Masih Jadi Favorit Masyarakat Penuhi Kebutuhan Lebaran

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Belanja online masih jadi pilihan masyarakat, untuk memenuhi kebutuhan saat Ramadan. Seperti kebutuhan rumah, hampers lebaran, sampai baju lebaran.

Hal tersebut diungkap dari hasil riset KG Media yang dikutip Holopis.com, Sabtu (22/4). Riset tersebut dilakukan dengan jumlah responden sebanyak 150 orang laki – laki dan perempuan usia 18-44 tahun selama 20-31 Maret 2023.

Responden yang dipilih, yakni mereka yang menggunakan e-commerce dalam enam bulan terakhir. Selain itu, mereka juga menyatakan bahwa mereka mengakses e-commerce selama Ramadan meski tidak selalu melakukan pembelian.

Survei tersebut menunjukkan, 89 persen responden masih lebih memilih belanja online untuk penuhi kebutuhan Lebaran. Sedangkan responden yang memilih belanja offline ada 28 persen, dan 4 persen lagi belanja melalui platform media sosial.

Ada beragam alasan responden lebih memilih belanja online, 42 persen mengatakan bahwa belanja di e-commerce lebih praktis. Kemudian 32 persen mengaku dimanjakan oleh promo dan diskon, dan 28 persen lainnya tertarik berbelanja di e-commerce karena harganya lebih murah.

Saat ditanyakan terkait dengan kualitas produk yang dibeli secara online, sebanyak 55 persen menilai Tokopedia unggul dalam segi kualitas produk.

Kemudian, Shopee yang dipilih oleh 50 persen responden dan sisanya Lazada dengan pilihan responden 10 persen.

Lalu dana yang dihabiskan responden, sebanyak 40 persen habiskan biaya Rp 1-3 juta untuk belanja kebutuhan Ramadan mulai dari makanan dan minuman, fashion, hampers, bingkisan, dan kue kering.

Sebanyak 23 persen responden hanya menghabiskan Rp 500 ribu – Rp 1 juta untuk belanja kebutuhan Ramadan.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Tambah Sajian Kuliner, PT JMRB Resmi Hadirkan Gerai Eats and Co di Travoy Hub

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Sebagai bentuk mendongkrak kebutuhan pengunjung dari...

Australia Hentikan Penyelidikan Antidumping Produk Nanas Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pemerintah Australia memutuskan untuk menghentikan penyelidikan...

IHSG Melesat Usai BI dan The Fed Turunkan Suku Bunga

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Sesi I hari ini, Kamis (19/9), melesat hingga berhasil tembus level resistance 7.900.

SRBI Makin Laku, Kepemilikannya Capai Rp 918,42 Triliun

Bank Indonesia (BI) mencatat kepemilikan Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI) sampai dengan tanggal 17 September 2024 telah mencapai Rp 918,42 triliun.