HOLOPIS.COM, JAKARTA – Juventus berhasil menyingkirkan Sporting CP dari babak perempat final Liga Europa, usai menang agregat 2-1.

Dalam laga terakhirnya pada leg kedua perempat final Liga Europa, Juventus berhasil menahan imbang Sporting dengan skor 1-1.

Bermain di Jose Alvalede, Jumat (21/4) dini hari WIB, dua gol dari masing-masing tim tercipta di babak pertama. Diawali gol Juventus pada menit 9 melalui Adrien Rabiot, dan disusul gol Sporting di menit 20 oleh Marcus Edwards melalui titik putih.

Tak ada gol lagi yang tercipta sepanjang babak kedua, skor imbang itu pun cukup membawa Juventus melaju ke semifinal Liga Europa musim ini.

Mengingat, Juventus berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-0 tanpa balas di leg pertama perempat final sebelumnya, sehingga agregat menjadi 2-1 untuk Si Nyonya Tua.

Dengan demikian, Juventus akan berhadapan dengan Sevilla di semifinal nanti, dimana Sevilla sukses mengandaskan perlawanan tim sekelas Manchester United dengan agregat 5-2.

Lantas, mampu kah Juventus melewati hadangan Sevilla? Nantikan pertandingan tersebut bulan depan!