HOLOPIS.COM, JAKARTA – Newcastle United harus puas menerima kekalahan atas Aston Villa, dengan skor 3-0 tanpa balas di partai pembuka pekan ke-31 Liga Inggris.
Bermain di Villa Park, Sabtu (15/4), Aston Villa selaku tim tuan rumah tampil efektif sejak menit awal babak pertama.
Terbukti, Aston Villa mampu membuka keunggulan di menit 11 melalui gol Jacob Ramsey atas Newcastle United.
Newcastle pun sejatinya tidak diam, mereka tampil baik dengan berhasil menciptakan beberapa peluang, namun tak kunjung berbuah gol. Babak pertama pun ditutup 1-0 untuk Aston Villa.
Pada babak kedua, efektifitas Aston Villa kembali berlanjut, sempat ada gol di menit 62 oleh Ollie Watkins, namun harus dianulir wasit melalui VAR.
Meski begitu, Ollie Watkins mencetak gol lagi di menit 64 dan merubah kedudukan menjadi 2-0 atas Newcastle.
Sihir Unai Emery terus membuat Newcastle ketar-ketir, Newcastle pun seolah masuk dalam permainan bekas Manajer Arsenal itu, dimana permainan menjadi lamban sesuai karakterisitik Unai Emery.
Gol ketiga pun lahir di menit 83 melalui torehan brace Ollie Watkins, dan kedudukan skor 3-0 bertahan sampai peluit panjang dibunyikan.
Dengan hasil tersebut, maka posisi Newcastle United semakin rawan di peringkat 3 klasemen Liga Inggris, dimana Manchester United dan Tottenham yang akan bermain, berpotensi menyalip Newcastle di papan klasemen.
Sementara Aston Villa selangkah lebih dekat menuju 5 besar, skuad asuhan Unai Emery kini berada di posisi 6 dengan 50 poin.