Senin, 30 September 2024
Senin, 30 September 2024
NewsEkobizBuwas Pastikan Beras Impor Tak Bikin Harga Gabah Petani Anjlok

Buwas Pastikan Beras Impor Tak Bikin Harga Gabah Petani Anjlok

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso alias Buwas memastikan beras impor yang direncakan akan segera mendarat di Indonesia dalam waktu dekat tidak akan merusak harga gabah di tingkat petani.

Buwas menjelaskan, bahwa beras impor sebanyak 500.000 ton tidak akan dijual, melainkan untuk kebutuhan program bantuan sosial (bansos) pangan.

“Tidak untuk dijual. Supaya tidak merusak harga dari petani. Nanti untuk kepentingan bansos,” kata Buwas dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (12/4).

Adapun apabila terdapat kelebihan, beras impor yang tersisa akan disimpan di gudang Bulog sebagai Cadangan Beras Pemerintah (CBP).

Karena berdasarkan perhitungannya, penyerapan beras dalam negeri yang dapat dilakukan oleh pihaknya sampai dengan bulan depan yakni minimal 110.000 ton.

“Mudah-mudahan dapat 300.000 ton, berarti kan tidak perlu menggunakan dana yang dari impor,” ujarnya.

“Nah tapi yang impor ini mutlak, untuk apa? Untuk CBP. Jadi kita simpan di gudangnya Bulog,” sambungnya.

Google News

Temukan kamu di Google News dan jangan lupa klik ikon bintang untuk mengetahui semua berita terbaru dari kami.

WhatsApp Channel

Follow WhatsApp Channel Holopis.com untuk mendapatkan 10 berita terbaru setiap hari dari tim Redaksi.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
HOLOPIS

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Pemerintah Kaji Penerapan Pita Cukai Digital

Pemerintah melalui Ditjen Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) tengah mengkaji terkait rencana penerapan pita cukai digital sebagai pengganti pita cukai konvensional.

Harga Beras RI Disebut Paling Mahal se-ASEAN, Bapanas Minta Masyarakat Tak Terprovokasi

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi meminta masyarakat tidak terprovokasi soal harga beras Indonesia yang disebut menjadi paling mahal dibandingkan dengan negara-negara di kawasan ASEAN.

Bapanas Anggap Isu Harga Beras Paling Mahal Se-ASEAN Cuma Jebakan

Harga beras di Indonesia disebut paling mahal di ASEAN. Pasalnya, perbedaan harga beras di Indonesia dengan negara ASEAN lainnya mencapai 20 persen.

Duh! Ini Deretan Saham Emiten Big Caps yang Banyak Dilego Asing

Sejumlah saham emiten big caps terpantau dilego oleh investor asing selama sepekan terakhir perdagangan, di mana saat itu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami koreksi tipis.